Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

ACT Luncurkan Gerakan Sedekah Pangan Nasional

×

ACT Luncurkan Gerakan Sedekah Pangan Nasional

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| MEDAN- Gerakan Sedekah Pangan Nasional (GSPN) resmi diluncurkan Aksi Cepat Tanggap (ACT) di Wakaf Distribution Center (WDC), Karanggan, Gunung Putri, Kabupaten Bogor

WDC merupakan gudang sebagai penghubung produsen pangan binaan Global Wakaf-ACT dengan penerima manfaat. Gudang tersebut mampu menampung berton-ton logistik pangan dari lumbung pangan serta sedekah terbaik dermawan dengan melewati proses pengecekan kualitas.

Pungki Martha Kusuma sebagai penanggung jawab WDC mengatakan, saat ini tersedia stok logistik beras wakaf serta Air Minum Wakaf. Stok WDC bakal dikirim ke cabang-cabang ACT yang nantinya akan mendistribusikan langsung ke penerima manfaat. Penerima manfaat ini merupakan bagian hilir dari rantai distribusi kebaikan dermawan.

Baca Juga:   Air Minum Wakaf Temani Ramadan Warga Pekanbaru

“WDC tak akan hanya menampung pangan dari lumbung pangan Global Wakaf saja, tapi juga sedekah pangan masyarakat. Kami akan lakukan pengecekan kualitas sedekah tersebut karena kami ingin memberikan yang terbaik baik masyarakat yang membutuhkan,” jelas Pungki, Sabtu (27/2/2021).

Hadirnya Gerakan Sedekah Pangan Nasional, ACT tak hanya akan memberikan manfaat bagi penerima manfaat di bagian hilir saja. Akan tetapi, masyarakat di bagian hulu yang merupakan produsen pangan juga akan mendapatkan manfaat tersebut. Melalui dana wakaf yang terhimpun, petani serta semua pihak yang terlibat sebagai produsen pangan akan terberdayakan.

“Logistik utama bantuan pangan dari Gerakan Sedekah Pangan Nasional ialah beras dan air minum wakaf. Logistik tersebut merupakan hasil dari Lumbung Beras Wakaf serta Lumbung Air Wakaf binaan Global Wakaf,” tambah Pungki.

Baca Juga:   Darurat Bencana, ACT Ajak Masyarakat Bergerak Bersama Selamatkan Bangsa

Di bagian hulu, atau tingkat produsen pangan, ACT melalui Global Wakaf menyalurkan dana wakaf masyarakat untuk pemberdayaan. Beberapa di antara lokasi pemberdayaan petani penghasil Beras Wakaf ada di Blora, Jawa Tengah serta Mojokerto, Jawa Timur. Sedangkan untuk Air Minum Wakaf merupakan hasil dari Lumbung Air Wakaf di Pasuruan serta Purwakarta.

“Dari lumbung-lumbung ini, produk terbaik dari wakaf masyarakat hadir. ACT dan Global Wakaf tak menjual hasil dari petani, akan tetapi segera menyalurkannya ke masyarakat prasejahtera secara gratis,” jelas Pungki.(MS11)