Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
BermartabatHeadlineMedanPendidikanSumut

Anggota DPRD Medan Ini Minta PPDB Online Dijalankan Secara Jujur dan Transparan

×

Anggota DPRD Medan Ini Minta PPDB Online Dijalankan Secara Jujur dan Transparan

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | MEDAN – Anggota DPRD Medan Drs. Wong Chun Sen, M.PdB meminta seluruh elemen dan aparat terkait dalam program penerimaan peserta didik baru (PPDB) secara online, untuk tingkat pendidikan SMP dan SMA agar dijalankan dengan jujur, benar dan transparan.

“Pendaftaran secara online menjadi solusi untuk mengurangi tatap muka terutama dimasa pandemi Covid-19. Kita berharap, PPDB secara online ini bisa dijalankan sesuai dengan harapan kita bersama, jujur dan transparan mulai dari pendaftaran sampai kepada keputusan akhir pengumuman penerimaan,” kata Wong Chun Sen yang juga Ketua Trauna Merah Putih Kota Medan.

Agar proses pendaftaran PPDB Online ini berjalan lancar, lanjut Wong Chun Sen Panitia harus benar-benar dalam mempersiapkan sistemnya, termasuk juga server-nya jangan sampai mengalami kendala yang mengakibatkan calon siswa kecewa pada saat mendaftar.

Baca Juga:   Ketua TMP Ingatkan Warga Disiplin Prokes dan Rayakan Imlek Dengan Sederhana

“Panitia PPDB Online juga harus selektif dalam menerapkan tata cara dan aturan yang sudah ada, seperti zonasi dan bukti domisili dari siswa yang akan mendaftar ke sekolah tujuan agar tidak ada kecemburuan sosial,” paparnya.

Wong Chun Sen menambahkan, pada saat pendaftaran ulang dan harus ke sekolah, pihak sekolah harus benar-benar dalam menerapkan protokol kesehatan, agar tidak terjadi kerumunan dan menjadi potensi baru penyebaran virus Covid-19.