Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineOlahraga

Anthony: Kemenangan di Indonesia Masters 2020 Sangat Berart

×

Anthony: Kemenangan di Indonesia Masters 2020 Sangat Berart

Sebarkan artikel ini
Juara Tunggal Putra Indonesia Masters 2020

mediasumutku | Jakarta : Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting berhasil memenangi Indonesia Masters 2020, Minggu, (19/1/2020) di Istora Senayan, Jakarta.

Dalam laga kontra tunggal putra Denmark, Anders Antonsen, Anthony menang melalui rubber gim dengan skor 17-21, 21-15, 21-9.

Menghadapi Antonsen, Anthony mengaku bahwa dirinya memang tertekan sejak awal permainan.

Tapi kemudian mulai gim kedua dan ketiga, Antonsen kehabisan stamina sehingga bisa membuat Anthony menjauhkan poin.

“Dia menekan saya sejak awal apalagi posturnya dia tinggi. Tapi kemudian dia kehabisan stamina hingga akhirnya saya bisa menyusul dan memenangi laga,” tutur Anthony usai pertandingan.

Selain itu Anthony juga mengatakan bahwa kemenangan di Indonesia Masters 2020 merupakan sebuah pencapaian penting.

Baca Juga:   Bupati Asahan Buka Turnamen Bulutangkis Putra Solo Cup

“Penting sekali kemenangan ini dan saya dari awal memang sudah siap capek dan melakukan yang terbaik saja. Bersyukur inilah hasilnya. Saya senang karena sebelumnya selalu gagal. Saya percaya jika punya keinginan kuat dan usaha pasti hasilnya akan mengikuti,” katanya.

Dengan kemenangan Anthony, praktis Indonesia memboyong tiga juara di Indonesia Masters 2020.

Sebelumnya kemenangan diraih sektor ganda putra (Marcus Gideon/Kevin Sanjaya) dan ganda putri (Greysia Polii/Apriyani Rahayu).