Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

BPBD Sergai Gelar Simulasi Penanggulangan Bencana Alam di Sekolah

×

BPBD Sergai Gelar Simulasi Penanggulangan Bencana Alam di Sekolah

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | SERGAI – Dalam rangka meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana alam, Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengadakan Simulasi Penanggulangan Bencana Alam Di Sekolah Tahun 2019 bertempat di Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri di Desa Bengabing Kecamatan Pegajahan.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala BPBD Sergai H Henry Suharto, SH, M.AP, Resque Terampil Basarnas Medan, Adi Pandawa ST beserta rombongan, Kepala Sekolah SLB Negeri Sergai Darta Pardamean Saragih beserta jajaran, Instruktur Deli Proventure Muhammad Azwar, para wali murid serta ratusan murid SLB Negeri Sergai.

Dalam sambutannya, Kepala BPBD Sergai H Henry Suharto, SH, M.AP menyampaikan bahwa berdasarkan informasi dari BMKG pada akhir tahun 2019 di Kabupaten Tanah Bertuah Negeri Beradat akan mengalami curah hujan yang cukup tinggi. Selain itu terjadi angin kencang, oleh karena itu, hal tersebut tidak menutup kemungkinan akan terjadi bencana alam di Sumatera Utara khususnya di Sergai.

Baca Juga:   Opsnal Polsek Perbaungan Berhasil Mengungkap Kasus Pencurian Sepeda Motor

Untuk itu, dalam meningkatkan kewaspadaan kedepan, perlu adanya pelatihan atau pemahaman bagaimana bertindak disaat bencana alam terjadi. ” Kami dari BPBD Sergai bekerjasama dengan Basarnas Medan dan Deli Proventure mengadakan Simulasi Penanggulangan Bencana Alam di Sekolah, agar nantinya anak-anak di SLB ini dapat bertindak tepat saat terjadi bencana alam,” katanya.

Dalam Pelaksanaan Simulasi ini, kami menguatkan bagaimana tindakan yang benar disaat terjadi gempa bumi, tindakan benar apa yang harus di lakukan oleh seorang siswa-siswi dan para guru di sekolah yang sedang melakukan proses belajar mengajar.

Dalam kesempatan ini pula, kami memberikan pemahaman kepada orang tua wali murid atas tindakan benar yang harus dilakukan disaat terjadi bencana alam. Selanjutnya Kepala BPBD berpesan agar menyimpan benda-benda berharga serta surat-surat berharga di tempat yang mudah di jangkau disaat terjadi bencana, ungkapnya.

Baca Juga:   Generasi Muda Sergai Harumkan Nama Daerah, Bupati: Bangga Seperti yang Ditunjukkan oleh Arkhan Fikri di Thailand

Sedangkan Panitia Pelaksana menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran, Pengetahuan peserta dalam menghadapi bencana alam, untuk memperkecil resiko dan menciptakan kemampuan anak-anak sekolah yang mandiri juga berlaku di lingkungan, menciptakan anak-anak yang tangguh dalam menghadapi bencana.

Dalam kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman dalam menghadapi bencana alam. Memiliki kesadaran, kepribadian yang tangguh akan terjadinya bencana alam di lingkungan sekitarnya. Kegiatan ini diikuti sebanyak 120 peserta dari SLB Negeri Sergai.[ms5]