Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineSumut

Buruh Demo Tolak Omnibus Law dan RUU Cipta Lapangan Kerja di Gedung DPRD Sumut  

×

Buruh Demo Tolak Omnibus Law dan RUU Cipta Lapangan Kerja di Gedung DPRD Sumut  

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Medan – Ada ratusan massa telah menggelar Aksi demontrasi. Ratusan massa yang tergabung dalam kelompok buruh itu datang dari berbagai organisasi buruh sumut telah melakukan aksi demontrasi dan orasi di depan DPRD Sumatera Utara. Aksi demontrasi tersebut telah menyebabkan lalu lintas di sekitar Lapangan Benteng Medan mengalami kemacetan.

Pantauan wartawan di Jalan Kapten Maulana Lubis, Medan, Kamis (23/1/2020), pukul 12.45 WIB, kemacetan terjadi karena adanya aksi demo itu petugas polisi mengadakan pengalihan arus lalulintas di Jalan Imam Bonjol. Akibat pengalihan itu menyebabkan berimbasnya dari penuhnya massa di jalan depan Gedung DPRD Sumut.

Terlihat kendaraan berbelok kanan dari Jalan Kapten Maulana Lubis, dialihkan lurus menuju Lapangan Merdeka. Tidak hanya disitu saja, Kemacetan juga terjadi seputaran Jalan Pengadilan.

Baca Juga:   Terapkan Protokol Kesehatan, POS Medan Gelar Orientasi Secara Virtual

Situasi yang sama terlihat di Jalan Pangeran Diponegoro, dari arah Kantor Gubernur Sumut hingga menuju ke Wisma Benteng. Aparat kepolisian terlihat berjaga di sekitar lokasi. Massa tersebut menyampaikan protes sejumlah hal. Antara lain soal Omnibus law dan Cipta lapangan kerja hingga tuntutan upah layak. “Tolak Omnibus Law atau RUU Cipta Lapangan Kerja,” demikian tuntutan para buruh.(dc/ms8)