Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineHukrimPeristiwaSumut

Digagalkan, Penyelundupan 6 Kilogram Sabu Asal Malaysia

×

Digagalkan, Penyelundupan 6 Kilogram Sabu Asal Malaysia

Sebarkan artikel ini
Mediasumutku.com | Tanjungbalai. Polres Tanjungbalai berhasil menggagalkan penyelundupan narkotika jenis sabu-sabu seberat kurang lebih 6 kilogram dari Malaysia yang disembunyikan dalam peti es (fiber) ikan segar untuk mengelabui pemeriksaan.
Pengungkapan penangkapan tersebut dipaparkan oleh Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prwira diwakili Wakapolres, Kompol H Jumanto, Jumat (28/8) menggelar konferensi konferensi pers bersama sejumlah wartawan di halaman Mapolres setempat.
Seorang tersangka berinisial SR (49) diamankan. Ia merupakan warga Singguan Kelurahan Sumber Sari Kecamatan Teluk Nibung, Tanjungbalai yang ditangkap pada tanggal 25 Agustus 2020 kemarin.
“Tersangka diringkus saat akan menambatkan perahunya disebuah tangkahan diperairan Sei Singguan. Dari perahunya ditemukan muatan piber berisi ikan, es batu dan seberat 6.000 gram sabu,” ujar Wakapolres Jumanto.

Baca Juga:   Dua Pria dari Tanjungbalai Ditangkap saat Edarkan Sabu di Asahan

Dalam konferensi pers itu, Wakapolres menjelaskan, kepada polisi tersangka mengakui menjemput langsung barang haram itu ke tengah laut, persisnya di Selat Malaka perbatasan Indonesia-Malaysia.

Tersangka juga mengaku, jika sabu itu berhasil diserahkan kepada orang yang menyuruhnya menjemput barang tersebut, ia akan mendapat upah sebesar Rp30 juta.

“Dari dua puluh juta rupiah upah yang dijanjikan, tersangka baru menerima Rp3 juta sebagai uang muka menjemput sabu tersebut ke tengah laut,” ujar H.Jumanto.

Dalam kesempatan itu Wakapolres menegaskan, jajaran Polres Tanjungbalai tetap komit dalam memberantas peredaran narkotika baik di dalam maupun yang akan dimasukkan ke daerah itu.

“Kami tak kan gentar, pengedar, kurir maupun bandar akan disikat habis agar Tanjungbalai bersih dan terbebas dari peredaran narkoba,” katanya. (MS10)

Baca Juga:   Polres Tanjungbalai Amankan Pencuri Becak Barang yang Terekam CCTV