Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Medan

Ikatan Alumni SMA Immanuel 86 Medan Gelar Donor Darah

×

Ikatan Alumni SMA Immanuel 86 Medan Gelar Donor Darah

Sebarkan artikel ini

MEDAN- Untuk membantu stok ketersediaan darah, Ikatan Alumni SMA Immanuel 86 Medan menggelar donor darah di kantor DPC PERADI RBA Medan,di Jln HM Said, Medan, Sabtu (30/10/2021)

Donor darah yang digelar bekerjasama dengan DPC PERADI RBA Medan diketuai oleh Hendrik PS Napitupulu, dan PMI Kota Medan.

Sondang Manalu didampingi Sri Endang selaku Ketua dan Sekretaris Panitia Baksos Donor Darah mengatakan, kegiatan itu akan dijadikan program rutin di adakan secara rutin setiap tiga bulan sekali sebagai wujud kepedulian sosial dan kemanusiaan dari alumni Immanuel 86.

“Melalui kegiatan baksos Donor darah ini diharapkan bisa memberi manfaat serta membantu pihak yang membutuhkan  darah,” katanya.

Baca Juga:   Gubsu Tinjau Fasilitas Drive Thru Rapid Test dan Swab

Dalam kegiatan Baksos donor darah ini setidaknya lebih dari 50 pendaftar yang konfirmasi untuk mendonorkan darahnya.

Para peserta terdiri dari Alumni SMA Immanuel 86, alumni SMA Immanuel 85, mahasiswa magang, anggota di DPC PERADI RBA Medan, dan masyarakat sekitar.

Dari para peserta yang mendaftar rata-rata banyak yang lolos sebagian kecil tidak lolos karena faktor tekanan darah dan HB rendah sehingga tidak memenuhi syarat.

“Diharapkan donor darah ini bisa membantu sesama, demikian dari Ola salah seorang peserta yang baru pertama kali mendonorkan darahnya, ” katanya. (MS11)