Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Kesehatan

Isolasi Mandiri Dirumah Solusi Atasi Kekurangan Ruang Isolasi di RS

×

Isolasi Mandiri Dirumah Solusi Atasi Kekurangan Ruang Isolasi di RS

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| MEDAN– Penyebaran virus Covid-19 kian hari semakin meningkat di wilayah Sumatera Utara. Berbagai upayapun telah dilakukan dalam mengantisipasi penyebaran hingga proses penyembuhan bagi yang terdampak Covid-19.

“Banyaknya jumlah pasien ini berhubungan dengan ketersediaan rumah sakit untuk melakukan isolasi dan perawatan pasien yang positif Covid-19 sampai pasien kembali pulih. Rumah Sakit di Kota Medan yang seyogiyanya menjadi bagian dari rumah sakit rujukan penaganan Covid-19 di Sumatera Utara, persediaan ruang isolasinyapun sudah mulai berkurang dan hampir penuh akibat dari lonjakan kasus Positif Covid,” kata Ketua Umum KAMMI Sumatera Utara, Akhir Rangkuti, Senin (8/2/2021).

Menurutnya, ada beberapa ide dan pendapat untuk mengatasi solusi kekurangan ruangan isolasi di rumah sakit yaitu, dengan isolasi mandiri dirumah.

Baca Juga:   TP PKK Diharapkan Jadi Motor Penggerak Hidup Sehat di Tengah Masyarakat

“Solusi terbaik dalam mengantisipasi kekurangan ruangan isolasi ialah dengan isolasi mandiri dirumah. Upaya isolasi mandiri ini cukup efektif dilakukan, namun perhatian pemerintah juga harus sampai kepada orang yang melakukan isolasi mandiri dengan juga memberikan fasilitas yang sama seperti yang di isolasi dirumah sakit,” katanya.

Mereka yang isolasi mandiri ini juga akhirnya tidak dapat bekerja, harusnya ada bantuan yang diberikan kemereka. Jangan dibiarkan saja yang isolasi mandiri ini.

“Kami meminta Gubernur Sumut untuk lebih kooperatif dan membuka diri untuk menerima segala kritik dan masukan yang diberikan kepada Pemprovsu. Pelaksana tugas Walikota Medan dalam rapat koordinasi bersama Gubernur Sumut juga menyampaikan hal tersebut agar pihak pemprov membantu ketersediaan Rumah Sakit,” ujarnya.

Baca Juga:   Hari Ini, Empat Warga Aasahan Terkonfirmasi Positif Covid-19

Dia juga mengharapkan, penanganan Covid-19 ini harus dikerjakan secara bersama dengan melibatkan banyak elemen.

“Mohon kiranya kepada Ayahanda Gubernur untuk bisa menerima segala masukan yang disampaikan masyarakat. Mahasiswa, masyarakat, dan pemerintah harus bersama menyelesaikan kasus pandemic ini,” tutup Akhir.(MS11)