Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineSumut

Kapal Pukat Harimau Ancam Kehidupan Nelayan

×

Kapal Pukat Harimau Ancam Kehidupan Nelayan

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | TAPANULISELATAN-Sebuah kapal menggunakan pukat harimau diduga melakukan aksinya menangkap ikan di Lepas Pantai Muara Upu, Kecamatan Muara Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel).

“Kapal pukat harimau tampak jelas dengan jarak sekira 1-2 mil dari bibir pantai berpasir putih,” kata Husnul Amir Harahap, Kepala Desa Muara Upu kepada wartawan, Sabtu (29/5/2021).

Sebelumnya Husnul juga menyampaikan bahwa keberadaan pukat harimau di Samudra Hindia itu merugikan para nelayan tradisional.

“Aksi kapal pukat harimau itu jelas mengancam kehidupan nelayan selain biota laut. Merusak terumbu karang yang ada apabila dibiarkan bebas beroperasi,” katanya.

Apalagi, kekayaan laut Muara Upu yang memiliki sekitar 17 kilometer garis pantai cukup di kenal dengan penyu belimbing langkanya.

Baca Juga:   Sedang Cari Ikan, Seorang Nelayan Terjatuh ke Laut Belum Ditemukan

“Penyu belimbing tergolong langka di dunia soalnya bobot badannya bisa mencapai ratusan kilogram tingginya bisa 0,5 meter lebar badannya lebih satu meter dan benyang kakinya lebih dua meter. Karenanya kami (masyarakat) berharap adanya perhatian pihak terkait melakukan tindakan demi nasib nelayan kecil dan kehidupan laut lainnya,” ujarnya. (MS10)