Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HankamHeadlineHukrimKesehatanSumut

Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB Kunjungan Kerja ke Dairi

×

Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB Kunjungan Kerja ke Dairi

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | DAIRI – Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol RZ. Panca Putra Simanjuntak dan Pangdam I/BB Mayjen TNI Hassanudin SIP melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Dairi, Kamis (29/4/2021).

Kedatangan Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB disambut Bupati Dairi Eddy Keleng Ate Berutu, Dandim 0206 Dairi Letkol Arm. Aditya Yuni Nurtono, SH, Kapolres Dairi AKBP Ferio Sano Ginting, S.I.K, M.H, unsur Forkopimda Kab. Dairi, tokoh agama, tokoh masyarakat beserta personil Polres Dairi dan Kodim 0206 Dairi.

Di Mako Polres Dairi, Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB turut disambut oleh murid TK Kemala Bhayangkari 15 Dairi dan tokoh masyarakat Kab.Dairi.

Agenda kunjungan kerja unsur Forkopimda Sumut tersebut ke Kabupaten Dairi untuk memantau kegiatan vaksinasi massal di kota Sidikalang. Kemudian, meresmikan Kantor Polsek di Kecamatan Parbuluan, selanjutnya menuju Kecamatan Silahisabungan memantau perkembangan penertiban Kerambah Jaring Apung (KJA) diseputaran areal kawasan Danau Toba.

Baca Juga:   Diduga Perambah Hutan Desa Sileu-leu Diamankan Polisi

Sebelum menuju Sopo Godang HKBP Resort I Sidikalang tepatnya dijalan Gereja, sebagai tempat kegiatan Vaksin massal, Kapolda dan Pangdam I/BB langsung disambut dengan karangan bunga oleh anak-anak diiringi tari-tarian Pakpak.

Turut hadir dalam rombongan Kapolda Sumut dan Pangdam I/BB yaitu Danrem 02 KS Kolonel Inf. Pebriel Sikumbang, SH, Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Armia Fahmi serta pejabat utama Polda Sumut dan Pangdam I/BB.