Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

Kapolsek Dolok Masihul Harap Warga Pro Aktif Perang terhadap Narkoba

×

Kapolsek Dolok Masihul Harap Warga Pro Aktif Perang terhadap Narkoba

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | SERGAI – Mapolsek Dolok Masihul melaksanakan sosialisasi penyalahgunaan dan penanggulangan narkoba kepada seluruh masyarakat Desa Tanjung Harap, Kecamatan Serba Jadi, Kabupaten Serdang Bedagai.

Kegiatan yang dihadiri Kepala Desa Tanjung harap, Kader Posyandu, Kader Karang Taruna, Bidan Desa, Staf Pukesmas dan masyarakat Desa Tanjung Harap maupun perangkat desa dilaksanakan di Aula Kantor Desa Tanjung Harap, Senin (2/12/2019) sekira pukul 14.00.

“Kegiatan ini mengedukasi masyarakat akan bahaya penyalahgunaan narkoba serta mengajak warga pro aktif untuk memberi informasi kepada Polri untuk basmi pelaku narkoba,” kata Kapolsek Dolok Masihul AKP Jhonson M Sitompul, Selasa (3/12/2019).

Untuk itu, dirinya berharap, masyarakat yang ada di wilayah hukum Polsek Dolok Masihul agar ikut berperan membantu mereka dalam perang terhadap penyalahgunaan narkoba.

Baca Juga:   Pengedar Sabu di Bajak 5 Dibekuk Polisi

“Kami berharap bersama-sama agar desa kita bebas dari penyalahgunaan narkotika,” harapnya.