Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
EkonomiHeadlineNasional

Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja Kembali Hadir

×

Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja Kembali Hadir

Sebarkan artikel ini

MEDAN– Guna meningkatkan minat peserta dalam mengikuti program Kartu Prakerja, program Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja periode Agustus-September 2021 hadir kembali dengan berbagai macam hadiah yang tidak kalah menarik bagi para peserta Kartu Prakerja.

Beragam Hadiah yang telah disiapkan oleh Bukalapak untuk periode program
ini sangat beragam, mulai dari Sepeda Motor, Laptop, Handphone hingga modal usaha.

Penyelenggaraan Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja tersebut merupakan bagian dari komitmen Bukalapak untuk terus mendukung program pemerintah dalam membantu masyarakat yang terdampak pandemi COVID-19, khususnya para pekerja dan wirausaha.

Sebagai salah satu platform digital terbesar di tanah air, Bukalapak kembali akan berperan aktif dalam menyukseskan program Kartu Prakerja melalui penyediaan kursus-kursus berkualitas serta bekerja sama dengan lembaga-lembaga pelatihan yang kompeten.

Baca Juga:   Bangkitkan Kepercayaan Diri Anak Berkebutuhan Khusus

“Setelah sukses pada periode sebelumnya yakni Kompetisi Bonus Kartu Prakerja di bulan April 2021, kami kembali meluncurkan Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja periode Agustus- September 2021. Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja ini bertujuan agar peserta dapat lebih
mengoptimalkan manfaat dari program Kartu Prakerja secara keseluruhan. Bukalapak ingin selalu memberikan nilai tambah bagi para peserta Kartu Prakerja serta membuat pengalaman dalam melakukan pelatihan menjadi lebih seru dan menyenangkan. Kami berharap hadiah dari program ini juga dapat membawa manfaat dan kebaikan bagi para pemenang.” ujar Dessy Kadriyani, VP of Marketplace Bukalapak, kamis (26/8/2021).

Pada periode ini kompetisi akan berupa pencarian caption paling menarik tentang manfaat dari mengikuti program Kartu Prakerja melalui media sosial Instagram yang diselenggarakan oleh Bukalapak. Peserta Kartu Prakerja dapat mengunggah foto atau video ke Instagram dengan
caption manfaat yang didapatkan dari mengikuti program Kartu Prakerja, hashtag #BukalapakPrakerja dan mention @bukalapak dan @prakerja.go.id paling lambat 30 September 2021.

Baca Juga:   Pemerintah Siapkan Skenario Hadapi Kemungkinan Peningkatan Kasus Omicron

Peserta wajib membuka akun Instagram yang mengikuti kompetisi ini (akun
tidak dalam kondisi private), agar tim Bukalapak dapat meninjau dan melakukan penilaian atas konten yang diunggah.

Syarat peserta yang ingin mengikuti Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja Periode Agustus- September 2021 ini adalah orang yang menerima manfaat Program Kartu Prakerja dengan ketentuan berikut:
● Sisa saldo pada Kartu Prakerja tidak lebih dari Rp100.000
● Telah menggunakan saldo Kartu Prakerja paling sedikit sebesar Rp600.000 untuk bertransaksi di Bukalapak (bukan di platform digital lainnya).
● Telah menyelesaikan lebih dari 2 (dua) Pelatihan Program Kartu Prakerja
Ika Purwanti salah satu pemenang Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja yang mendapatkan hadiah motor pada kompetisi periode sebelumnya mengungkapkan kebahagiaan atas hadiah yang telah diterima.

Baca Juga:   Menpora Pilih Sumut "Gudangnya Atlet" Jadi Sentra Pembinaan

“Terima kasih saya ucapkan kepada Bukalapak dan Kartu Prakerja, senang
sekali di tengah masa yang sulit pandemi COVID-19 seperti ini, saya mendapatkan hadiah utama satu unit motor dari Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja. Semoga hadiah ini dapat menjadi berkah bagi keluarga saya dan saya harap program Kompetisi Bukalapak Kartu Prakerja dapat terus dilaksanakan kembali.” ujar Ika.(MS11)