Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Politik

Maju di Pilkada, Sekda Asahan Mundur dari ASN

×

Maju di Pilkada, Sekda Asahan Mundur dari ASN

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | Asahan – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar resmi mengundurkan diri dari aparatur sipil negara (ASN) setelah menyerahkan berkas administrasi pengunduran dirinya ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Asahan.

Sekretaris BKD Asahan, Setiono membenarkan, perihal pengunduran diri Taufik. Dikatakan Setiono, proses pengunduran diri tersebut saat ini telah berjalan rencananya pada tanggal 1September mendatang Taufik tak lagi menyandang titel PNS.

“Pak Sekda sudah menyerahkan surat pengunduran dirinya kepada BKD. Prosesnya sudah berjalan,” kata Setiono, Selasa (25/8/2020).

Sebelumnya, jauh hari Taufik sudaj mengumumkan pengunduran dirinya sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemkab Asahan secara terbuka saat memimpin apel yang berlangsung di halaman kantor Bupati Asahan, pada Senin (3/8) lalu.

Baca Juga:   Diduga Langgar Putusan PTTUN, Tim Dambaan Tuntut Keadilan

“Saya pamit, karena per tanggal 1 September 2020 nanti, saya secara resmi akan pensiun dari ASN. Saya ucapkan terima kasih atas bantuan, dukungan dari seluruh rekan-rekan ASN, sejak saya mulai berkarier dari tingkat kecamatan sampai sekarang,” kata Taufik.

Karir Taufik selama bertugas menjadi PNS di Pemkab Asahan terbilang mentereng. Mulai dari tingkat Kecamatan ia merangkak naik menjadi kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, kemudian dipercaya menjadi Asisten Pemerintahan dimasa kepemimpinan Almarhum Bupati Taufan Gama hingga menjabat sebagai sekretaris daerah (sekda).

Perjalanan tugas pemerintahan yang gemilang itu, membuat ia dipilih bakal calon wakil Bupati untuk mendampingi H Surya (Bupati Asahan aktif) saat ini untuk bertarung  memenangkan hati rakyat di Pilkada Asahan 2020. (MS10)

Baca Juga:   Sekretaris Daerah Asahan Pimpin Apel Gabungan