Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineKesehatan

Mulut dan Gigi Mayoritas Penduduk RI Ternyata Bermasalah

×

Mulut dan Gigi Mayoritas Penduduk RI Ternyata Bermasalah

Sebarkan artikel ini

Medan, Mediasumutku.com- Ternyata, 88,8 persen mulut dan gigi penduduk Indonesia bermasalah. Tidak tanggung-tanggung, persentase yang cukup tinggi ini berdasarkan hasil riset kesehatan dasar (Riskesdas) tahun 2018 yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan.

“(Persentase yang tinggi -red) ini ditengarai masih banyaknya masyarakat yang belum menyikat gigi secara benar dan teratur,” ujar Walikota Medan Dzulmi Eldin saat membuka Bulan Kesehatan Gigi Nasional (BKGN) 2019 di Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Prima Indonesia (Unpri), Jalan Pabrik Tenun Medan, Kamis (19/9/2019).

Sebagai informasi, pembukaan acara ditandai dengan pengguntingan pita oleh Walikota bersama Pembina Yayasan Unpri DR dr Inyoman Ehrich Lister, Kadis Kesehatan Kota Medan dr Edwin Effendi, Kabag Humas Arrahman Pane, Camat Medan Petisah Agha Novrian dan segenap civitas akademika Unpri Kota Medan.

Baca Juga:   UNPRI Torehkan Prestasi 5 Hibah Dirjen Dikti Kemendikbud

BKGN berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 19-21 September. BKGN diisi dengan berbagai kegiatan seperti penyuluhan, pemeriksaan, perawatan berupa penabalan gigi berlubang dan pencambutan gigi gratis.

Eldin dalam pidatonya mengajak masyarakat untuk mengubah dan menghilangkan kebiasaan buruk dalam menyikat gigi demi pola hidup yang lebih baik. Dalam kesempatan itu Eldin juga menyitir UU Nomor 36/2009 tentang Kesehatan yang menyebutkan kesehatan gigi dan mulut dilakukan untuk memelihara dan meningkatkan derajat kesehatan gigi dalam bentuk pencegahan, pengobatan dan pemulihan kesehatan gigi.

Untuk itu, Eldin menegaskan upaya pemenuhan kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan gigi harus lebih gencar dilakukan lewat upaya promotif dan preventif sehingga masyarakat dapat mengetahuinya secara luas dan terbuka.

Dalam kesempatan itu Eldin memuji kegiatan BKGN 2019 hasil kerjasama Unpri dan PT Unilever Indonesia yang mengusung tema “Pahlawan Senyum”. Ia menilai BKGN menjadi sarana dan wadah tepat untuk mengedukasi masyarakat Indonesia, khususnya Kota Medan, agar konsisten menjaga sekaligus merawat kebersihan gigi dan mulut. Apalagi, ujar Eldin, BKGN sejalan dengan kebijakan dan fokus pemerintah di bidang kesehatan.(MS1/MS1)

Baca Juga:   KMMI 2021 Usai, UNPRI Menyongsong Program Lanjutan