Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

OPS Keselamatan Toba 2021 Prioritaskan Preemtif dan Preventif

×

OPS Keselamatan Toba 2021 Prioritaskan Preemtif dan Preventif

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| SERGAI-Pelaksanaan Operasi Keselamatan Toba 2021 akan mengedepankan kegiatan preemtif dan preventif disertai tindakan persuasif yang humanis dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk antisipasi pencegahan penularan covid-19.

“Adapun cara bertindak yang harus dipedomani pada operasi keselamatan Toba 2021 adalah melaksanakan deteksi dini, lidik dan pemetaan terhadap lokasi tempat yang rawan terhadap kemacetan, pelanggaran dan Laka serta lokasi penyebaran virus Covid-19,” kata Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang saat memimpin apel gelar pasukan Ops Keselamatan Toba 2021 dilapangan Mapolres Sergai di Seirampah, Senin (12/4/2021).

Selain itu, katanya melaksanakan bimbingan penyuluhan kepada masyarakat tentang kemanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas dan bahaya Covid-19 berupa sosialisasi, penyuluhan melalui pemasangan spanduk, banner, baliho dan penyebaran leaflet dan stiker serta melalui media cetak, elektronik dan medsos.

“Selanjutnya memberikan edukasi dan penerangan untuk membangun kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas dan mematuhi protokol kesehatan guna memutus penyebaran Covid-19,” ujarnya.

Sementara, lanjut Kapolres, tujuan operasi keselamatan Toba 2021adalah terciptanya situasi lalulintas yang aman, tertib dan lancar pada lokasi rawan, pelanggaran dan macet. Selain itu, juga meningkatkan ketertiban dan kepatuhan hukum serta disiplin masyarakat dalam berlalulintas, berkurangnya tempat penyebaran Covid-19.

“Kapolda Sumut menekankan, selama pelaksanan operasi diharapkan memanjatkan doa sebelum melaksanakan tugas. Lalu, tetap mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan dengan mempedomani standar operasional prosedur yang ada, laksanakan prosedur protokol kesehatan yang diterapkan oleh pemerintah. Lakukan operasi ini sesuai prosedural,” pungkasnya.

Baca Juga:   Gudang Obat RSUD Tanjungbalai Dibobol Maling

Turut hadir Wakil Bupati Sergai, Adlin Umar Yusri Tambunan, Kadis Kesehatan dr. Bulan Simanungkalit dan sejumlah pimpinan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Sergai.

Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang dalam membacakan amanat Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs. R.Z Panca Putra,S.,M.Si menyampaikan bahwa dalam rangka cipta kondisi meningkatan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalulintas menjelang idul Fitri 1442 H tahun 2021 ditengah Pandemi covid-19.

“Polda Sumut berserta jajaran mengelar Operasi Kepolisian kewilayahan dengan sandi ” Operasi Keselamatan Toba 2021″ selama 14 hari, terhitung mulai tanggal 12 sampai 25 April 2021,” ucapnya. (MS6)