Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Kesehatan

Patroli Pendisiplinan Prokes di Tanjungbalai Terus Dilakukan

×

Patroli Pendisiplinan Prokes di Tanjungbalai Terus Dilakukan

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | TANJUNGBALAI – Petugas gabungan terdiri dari Polri/ TNI dan Pemerintah Kabupaten terus mengedukasi masyarakat secara rutin dalam rangka mendisiplinkan kebiasaan warga untuk menerapkan protokol kesehatan saat beraktifitas di luar rumah.

Patroli gabungan yang melibatkan Pemko Tanjungbalai bersama TNI / Polri ini dilaksanakan dalam rangka pensiplinan masyarakat Tanjungbalai agar senantiasa mematuhi Prokes sebagai upaya Pencegahan Penyebaran Covid-19 serta sebagai bentuk implementasi dari Inpres Nomor : 6 Tahun 2020 sekaligus untuk cipta kondisi menjelang Pilkada tahun 2020 di Kota Tanjungbalai.

“Patroli gabungan ini dilaksanakan dengan melibatkan personil TNI AL, Polres Tanjungbalai, BPBD Tanjungbalai dan Sat Pol PP Pemko Tanjungbalai,” ujar Kapolres Tanjungbalai AKBP Putu Yudha Prawira SIK MH melalui Kasubbag Humas IPTU AD Panjaitan, Senin (19/10/2020).

Baca Juga:   Forkopimda Jatim Bagikan 25 Ribu Masker Pengunjung dan Pedagang di PGS

Menurut Panjaitan, patrol gabungan tersebut dipimpin oleh Kasat Pol Air Polres Tanjungbalai IPTU TP Sianturi yang didampingi dan diikuti oleh Kasubbagdalops Bagops Polres Tanjungbalai IPTU Eddi Siswoyo, KBO Sat Reskrim IPTU K Sitepu dan personil Polres Tanjungbalai sebanyak 30 orang, personil TNI AL sebanyak 2 orang, personil Pemko Tanjungbalai sebanyak 7 orang.

Iptu AD Panjiatan mengatakan, adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah pendisiplinan masyarakat untuk mematuhi Protokol Kesehatan tentang pencegahan Covid-19 dengan cara menghimbau masyarakat yang tidak menggunakan masker, penerapan Physical Distancing atau menjaga jarak.

“Kemudian, memonitor ketersediaan wastafel dan peralatan cuci tangan, pemantauan terhadap kapasitas jumlah pengunjung di Cafe, rumah makan, warung, super market, tempat hiburan, warnet dan tempat keramaian lainnya serta antisipasi terhadap praktek balap liar,” sebutnya.

Baca Juga:   Tokoh Agama Sergei Ingatkan Soal Protokol Kesehatan

Dalam kesempatan itu, juga diinformasikan, bahwa patroli gabungan tersebut diawali dengan apel yang di pimpin oleh Kasat Pol Air Polres Tanjungbalai, Iptu TP Sianturi selaku Pawas.

IPTU TP Sianturi dalam arahannya meminta, agar dalam pelaksanaan patroli gabungan tersebut, seluruh personil harus dengan humanis dengan menerapkan 3 S yakni senyum, sapa dan salam serta menghindari tindakan emosi. (MS10)