Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
EkonomiHeadlineMedan

Pemko Medan Apresiasi Perkumpulan Hakka Indonesia Sumut Bagikan 210 Paket Sembako dan Masker

×

Pemko Medan Apresiasi Perkumpulan Hakka Indonesia Sumut Bagikan 210 Paket Sembako dan Masker

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Medan — Untuk membantu warga yang terdampak Covid-19, Perkumpulan Hakka Indonesia Sumut atas kegiatan bakti sosial pemberian bantuan 210 paket sembako. Pembagian paket itu berlangsung lancar.

Hal ini diungkapkan Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi mengucapkan terima kasih kepada Perkumpulan Hakka Indonesia Sumut, saat melaksanakan kegiatan bakti sosial pemberian bantuan 210 paket sembako di Kantor Hakka Multatuli, Jalan H Misbah, Kecamatan Medan Polonia, Kamis (23/4) kemaren.

“Atas nama Pemerintah Kota atau Pemko Medan, kami mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. Tentu ini menjadi bentuk gotong royong dan rasa kebersamaan yang kita tunjukkan kepada sesama di tengah mewabahnya pandemi Corona Virus Disease 2019 (Covid-19),” kata Akhyar.

Baca Juga:   Kombes Pol Riko Sunarko Jadi Kapolrestabes Medan

Menurutnya, pemberian bantuan sembako Hakka bekerja sama dengan Masyarakat Indonesia Tionghoa Sumut (MITSU) ini akan dibagikan kepada warga prasejahtera di lingkungan 4 dan 10, Kelurahan Aur dan lingkungan 8 Kelurahan Hamdan.

Akhyar juga mengaku sangat bersyukur, sebab bantuan juga disertai dengan masker. Oleh sebabnya bilang Akhyar, kegiatan ini tentu sekaligus mengedukasi warga untuk sadar akan pentingnya menggunakan masker guna mencegah diri dan orang lain dari penularan atau bahkan menularakan virus Corona.

“Mari kita terus gelorakan gerakan maskerisasi kepada masyarakat. Saat ini, siapapun dan dimana pun kita berada dan beraktifitas, wajib menggunakan masker. Butuh komitmen dan kedisiplinan kita semua untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 di Kota Medan,” pesannya.

Baca Juga:   Tim Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Pemkab Nias Selatan Gelar Penyemprotan Disinfektan Secara Serentak