Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineMedan

Pengda IOF Sumut Audiensi Dengan Plt Walikota Medan

×

Pengda IOF Sumut Audiensi Dengan Plt Walikota Medan

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Medan –Suasana akrab sangat terasa di Ruang Khusus Walikota Medan saat Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Medan Ir. H. Akhyar Nasution, M.Si menerima audiensi Ketua Pengurus Daerah (Pengda) Indonesia Offroad Federation (IOF) Sumatera Utara Riza Bastaman Matondang yang hadir didampingi Sekjen Pengda IOF Sumut Hasanal Haris Harahap, Ketua Pengurus Cabang (Pengcab) IOF Muhammad Yusuf, Ketua Muscab Ahmad Untung Lubis dan beberapa orang pengurus di Ruang Khusus Wali kota Medan, Selasa (25/2/2020).

Tujuan kunjungan Pengda IOF Sumut ini adalah untuk mengundang Akhyar dalam acara Musyawarah Cabang (Muscab) Pengcab IOF Kota Medan yang akan diselenggarakan pada 29 Februari 2020 mendatang. Kehadiran Pengda IOF Sumut tersebut disambut Akhyar dengan hangat. Akhyar yang pada saat itu didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Syarif Armansyah Lubis, Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah Kota Medan Suherman, dan Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Azzam, sejenak bernostalgia tentang kegemarannya melakukan olahraga alam salah satunya off road.

Baca Juga:   Airlangga Hartanto Restui Ijeck Pimpin Golkar Sumut

“Senang rasanya jika berada ditengah-tengah alam. Fikiran tenang dan kita mendapatkan hal-hal yang lebih menantang dari aktifitas sehari-hari. Terkadang saya juga sering mengajak anak dan istri ke tempat-tempat yang baru jauh dari kota,” ujar Akhyar.

Selain itu, Akhyar juga memberikan apresiasi yang tinggi kepada IOF yang selama ini tidak hanya menyalurkan hobi melalui event off-road melainkan juga turut andil dalam penanganan bencana yang terjadi di wilayah Sumatera Utara. “Saya sangat mengapresiasi sepak terjang IOF selama ini juga turut dalam memberikan bantuan untuk bagi wilayah yang terkena bencana,” ucapnya.

Akhyar juga mengungkapkan bahwa komunitas-komunitas ini harus lebih sering melaksanakan kegiatan. Karena selain untuk penyaluran hobi dan kegiatan sosial, even yang digelar para Offroader ini juga memberikan dampak terhadap kunjungan wisata ke daerah Sumut. “Even Offoad juga harus memberikan dampak besar terhadap suatu wilayah, salah satu contohnya dapat menaikkan promosi pariwisata di daerah tersebut,” ungkapnya.

Baca Juga:   Kuota 6.000 Penumpang Mudik Gratis Pemko Medan 2024 Habis

Sebelumnya, Riza Bustaman Matondang yang biasa disapa Omen, mengatakan keberadaan Pengcab IOF Kota Medan masih baru dibentuk dan akan dilaksanakan muscab untuk memilih kepengurusan. Omen juga meminta dukungan Pemko Medan untuk turut mengembangkan olahraga off-road. “Walaupun diwilayah Medan sendiri tidak banyak tempat yang dapat digunakan untuk melaksanakan olahraga ini, namun minat warga Medan terhadap olahraga ini” kata Omen.

Pertemuan ini diakhiri dengan pemberian cinderamata dari Pengda IOF Sumut kepada Plt. Walikota Medan dilanjutkan dengan foto bersama.