Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HankamHeadlineKesehatanSumut

Personil Brigif 7/RR Bagikan Masker dan Sembako Kepada Warga Binaan

×

Personil Brigif 7/RR Bagikan Masker dan Sembako Kepada Warga Binaan

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Galang — Dalam rangka membantu Pemerintah dalam mencegah, dan memutuskan mata rantai penyebaran serta membantu warga yang terdampak wabah Virus Corona atau Covid-19, maka pihak Brigade Infanteri atau Brigif 7 /RR telah membagikan Masker dan Sembako kepada seratus Warga Binaannya.

Apreasasi ini diungkapkan Komandan Brigif 7/RR Kol. Inf. Agustatius Sitepu, S.Sos., M.Si, kepada wartawan usai pelaksanaan kegiatan para personel Brigif 7/RR dalam membagikan sembako dan masker kepada abang-abang becak bermotor (betor) sebagai Mitra Brigif 7/RR.

Pelaksanaan pembagian Sembako dan masker ini telah dilaksanakan di depan Mesjid As-Salam markas komando Brigif 7/ Rimba Raya, Rabu (29/4/2020).

Bantuan sembako yang diberikan adalah sebagai wujud rasa kepedulian Brigif 7/RR untuk berbagi dan meringankan beban masyarakat di sekitar wilayah desa binaan khususnya kepada kelompok pengemudi atau Pebetor, dimana mereka merupakan Binaan Mitra Brigif 7/RR yang juga merasakan dampak dari Covid-19.

Baca Juga:   GAM Sumut Desak Kejatisu Periksa Marasutan Siregar

Untuk itu, pihak Brigif 7/RR tetap konsisten dalam mengedukasi warga binaannya agar tetap memakai masker, saat mau keluar rumah untuk beraktifitas, tetap menjaga jarak dan cuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum memegang mata, hidung dan mulut, pungkas Agustatius.