Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Teknologi

Telkomsel Perkenalkan Identitas Baru sebagai Simbol Perubahan

×

Telkomsel Perkenalkan Identitas Baru sebagai Simbol Perubahan

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| MEDAN- Telkomsel berkomitmen untuk terus beradaptasi dan relevan dalam menghadirkan perubahan yang dapat menjawab berbagai tantangan yang datang seiring dengan perkembangan zaman.

Komitmen tersebut kali ini diwujudkan oleh Telkomsel melalui kelanjutan peta jalan transformasi digital perusahaan yang lebih komprehensif. Dimana kali ini telkomsel perkenalkan identitas baru sebagai simbol perubahan untuk lebih memahami hidup menggunakan digital.

Direktur Utama Telkomsel, Hendri Mulya Syam menjelaskan, pihaknya konsisten dalam melanjutkan transformasi dan terus menjadi landasan dalam menjadikan produk dan layanan Telkomsel sebagai pilihan terbaik bagi pemenuhan gaya hidup digital masyarakat.

“Dengan identitas baru ini, Telkomsel juga ingin selalu membawa semangat baru yang akan tercermin dalam seluruh komitmen dan pengembangan lini bisnis kami sebagai simbol perubahan di tiap fase kehidupan,”katanya, Sabtu (19/6/2021).

Baca Juga:   Perkuat Sistem Security IoT Korporasi, Telkomsel Luncurkan Solusi Layanan Keamanan IoT

Kini, peta jalan transformasi telah memulai babak baru dalam perjalanan Telkomsel, yang telah melayani negara selama lebih dari seperempat abad. Melalui hadirnya nilai-nilai baru perusahaan yaitu integrity, purposeful, empowering, dan exciting, yang diaktualisasikan dalam bentuk integrasi produk dan layanan berbasis digital yang lebih komprehensif, serta pembaharuan identitas perusahaan hingga brand visual yang akan memperkuat komitmen sebagai simbol perubahan di masa mendatang.”

“Telkomsel yang baru ini juga akan membuka berbagai peluang dan kemungkinan pemanfaatan teknologi digital terkini secara efektif dengan kolaborasi lintas sektor yang dapat lebih memberdayakan setiap lini kehidupan bangsa, sekarang dan di masa depan. Dengan cara ini, komunitas, pelaku industri, dan pemangku kepentingan lainnya akan membuat Indonesia semakin terhubung dan memperkuat ekosistem digital yang inklusif dan berkelanjutan,” tambah Hendri.

Baca Juga:   Gandeng Facebook, Telkomsel Buka Peluang Untuk Komunitas Digital

Menteri Badan Usaha Milik Negara Indonesia Republik Indonesia, Erick Thohir mengatakan, semua ikut bersyukur dan bangga, selama 26 tahun Telkomsel telah menggiring tiap langkah dan aspek kehidupan bangsa kita dengan berbagai inovasi dan solusi, termasuk 5G yang baru diluncurkan.

“Saya sangat menyambut baik kehadiran pembaharuan identitas Telkomsel. Saya harap ini menjadi simbol transformasi yang utuh dan gelora semangat untuk menjadi perusahaan kelas dunia yang berbasis AKHLAK. Selamat untuk Telkomsel, jadilah kebanggaan bangsa yang terpercaya untuk membuka semua peluang dan membukakan peluang untuk semua,” jelas Erick.

Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia, Johnny G. Plate mengatakan, selamat kepada Telkomsel yang selama 26 tahun telah menjadi mitra pemerintah dan menunjukkan komitmen kuat dalam menghadirkan pemerataan akses teknologi komunikasi dan peningkatan ekosistem digital untuk seluruh elemen masyarakat.

Baca Juga:   Estafet Peduli Bumi : Transplantasi 5.000 Bibit Terumbu Karang di Pulau Samalona

“Upaya ini mengantarkan sebagai leading digital telco company di Indonesia yang berdaya saing kuat di industri telekomunikasi dan digital nasional. Terlebih setelah berhasil menghadirkan konektivitas jaringan 5G pertama di Indonesia,” katanya.

Langkah adaptif dan inovatif ini akan semakin mempercepat transformasi digital Indonesia dan membuka lebih banyak peluang dan kesempatan bagi masyarakat, karena dapat meningkatkan aksesibilitas dan inklusivitas jaringan broadband yang merata di seluruh pelosok tanah air, memperkuat digital lifestyle masyarakat, serta menumbuhkan lebih banyak lagi talenta digital nasional.(MS11)