Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineSumut

Upacara HUT RI di Asahan Dilaksanakan Secara Virtual

×

Upacara HUT RI di Asahan Dilaksanakan Secara Virtual

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Asahan – Peringatan seremoni upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 akan dirasakan berbeda dengan tahun sebelumnya. Hal itu karena kondisi pandemi virus Covid-19. Sehingga upacara tetap dilaksanakan di Aula Melati Kantor Bupati Asahan jam 10.00 WIB pagi secara virtual dengan menonton pengibaran bendera di Istana Negara.

“Karena masih suasana pandemi covid, mengikuti instruksi pemerintah pusat, maka penghormatan bendera dilakukan secara virtual di Aula Melati di kantor bupati, jam 10 pagi,” kata Rahmat Hidayat Siregar, Sabtu (15/8/2020) kepada wartawan.

Pada upacara virtual nantinya akan dihadiri pimpinan Forkopimda dan perwakilan dari dinas-dinas, mengikuti protokol kesehatan. Di samping itu, Pemkab Asahan juga mengimbau kepada masyarakat untuk menghentikan sejenak aktivitas, selama proses pengibaran bendera, sebagai bentuk menghomati detik-detik proklamasi yang akan berlangsung pada pukul 10.17 WIB nantinya.

Baca Juga:   ASN Pemkab Sergai Kembali Dinyatakan Positif Covid-19

“Pada saat kenaikan bendera, aktivitas masyarakat harus berhenti sejenak, sebagai bentuk penghormatan. Nanti di setiap sudut jalan akan ada petugas yang memberikan aba-aba,” ujarnya.

Sementara, Rahmat memastikan, upacara bendera di setiap instasi pemerintahan tetap akan berlangsung pada 17 Agustus 2020, pada pukul 07.30 WIB. Menurut Rahmat, pelaksanaanya tetap memerhatikan protokol kesehatan. (MS10)