mediasumutku.com| MEDAN- Konten video saat ini begitu diminati anak muda karena menyuguhkan tampilan visual yang dinamis. Hadirnya teknologi dan berbagai aplikasi video editor untuk smartphone kian mempermudah untuk berkreasi membuat video, bahkan bagi mereka yang pemula sekalipun.
Aryo Meidianto A, PR Manager PT World Innovative Telecommunication mengatakan, yang ingin membuat konten video, tahap awal adalah menentukan tema video yang anti mainstream. Pembuatan video juga tidak perlu memerlukan kamera profesional, cukup dengan menggunakan perangkat mobile seperti smartphone, salah satunya OPPO Reno5 5G.
“Ponsel cerdas ini lebih banyak mengusung fitur-fitur video sesuai tren terkini yang disukai anak-anak muda. Nah, buat kamu yang ingin mencoba menjadi content creator dan masih bingung bikin konten video,” katanya, Kamis (25/2/2021).
Beberapa ide-ide berikut yang dapat membuat konten bagi pemula yakni Daily Vlog merupakan konten YouTube yang menampilkan video kegiatan sehari-hari. Konten seperti ini belakangan marak peminatnya karena hanya berisi video rutinitas setiap hari yang mudah dilakukan oleh siapa pun.
“Kemudian Room make over, yakni juga terbilang sebagai konten yang cukup mudah dibuat dengan modal rendah. Agar lebih menarik, kamu tetap bisa mengunggahnya dengan tambahan judul “low budget”, ujarnya.
Kemudian konten video review resto atau kafe masih sering dicari oleh netizen hingga saat ini. Selain itu video haul memiliki konten berupa product review atau “memamerkan” barang yang baru saja dibeli hingga barang koleksi.
“Ponsel cerdas ini juga menyertakan aplikasi editor video bawaan bernama Soloop, yang menyediakan filter video cukup lengkap. Kamu bisa menambahkan musik, efek, teks, transisi, subtitle, trim hingga filter agar video haul bikinanmu tampil menarik,” katanya. (MS11)