Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Berita SumutHeadlineSumut

Bupati Sergai Terima DIPA dan TKDD Tahun 2023

×

Bupati Sergai Terima DIPA dan TKDD Tahun 2023

Sebarkan artikel ini

MEDAN – Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya menerima Transfer Ke Daerah dan Dana Desa (TKDD) Tahun 2023. TKDD diserahkan Gubernur Sumut Edy Rahmayadi dalam acara Penyerahan DIPA dan TKDD tahun 2023 Provinsi Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Medan, Jum’at (2/12/2022).

Dikatakan Darma TKDD ini akan dimanfaatkan dengan baik untuk percepatan pembangunan di Kabupaten Serdang Bedagai. Artinya di awal tahun harus sudah berjalan sehingga dapat membantu masyarakat.

“TKDD ini akan segera digunakan dengan cepat dan baik sehingga dapat memberikan manfaat untuk pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat Sergai,” katanya.

Dalam sambutannya, Edy Rahmayadi meminta Kepala Daerah di Sumut agar benar- benar memahami DIPA dan TKDD sehingga percepatan pembangunan di wilayah masing-masing dapat terlaksana dengan baik.

Baca Juga:   Satlantas Polres Serdang Bedagai Bantu Korban Bencana Angin Puting Beliung

Tahun ini, kata Edy, alokasi belanja negara Tahun Anggaran 2023 untuk Sumatera Utara sebesar Rp63,6 triliun. Dimana belanja pemerintah pusat (K/L) sebesar Rp22,05 triliun kepada 898 satuan kerja, meningkat Rp1,25 triliun atau naik 6 persen dibandingkan tahun 2022 sebesar 20,8 triliun.

“Untuk TKD 2023 dialokasikan kepada 34 pemerintah daerah di Sumut sebesar Rp41,55 triliun meningkat Rp1,3 triliun atau naik 3,22 persen dibandingkan tahun 2022 sebesar 40,25 triliun,” paparnya.

Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Sumatera Utara Heru Pudyo Nugroho dalam laporannya menyampaikan bahwa APBN Tahun 2023 mengusung tema Optimis dan Waspada.

“APBN tahun 2023 dirancang untuk tetap menjaga optimisme pemulihan ekonomi namun pada saat yang sama juga harus meningkatkan kewaspadaan dalam merespon gejolak global yang masihbterus berlangsung,” tambahnya.

Baca Juga:   Pemko Tebingtinggi Bagikan Paket Sembako ke Kaum Dhuafa

Dalam kesempatan itu, Edy didampingi Kanwil Ditjen Perbendaharaan Sumut turut menyerahkan penghargaan kepada Perbankan dalam mendukung pelaksanaan APBN di Sumut dan penghargaan kepada Pemda untuk kategori pemda dengan kinerja penyaluran DAK Fisik yakni Tapteng, Gunung Sitoli, dan Nias Selatan dan penghargaan kinerja penyaluran Dana Desa Terbaik di wilayah Sumatera Utara yakni Tapteng, Asahan, dan Langkat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kantor Wilayah Direktorat Perbendaharaan Provinsi Sumut, Unsur Forkopimda Sumut dan Seluruh Kepala Daerah Kabupaten/Kota se- Sumut. (MS8)