Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineHiburanNasional

Dituding Penyuka Sesama Jenis, Leony Eks Trio Minta Warganet Buka Pikiran

×

Dituding Penyuka Sesama Jenis, Leony Eks Trio Minta Warganet Buka Pikiran

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | JAKARTA–Mantan penyanyi cilik yang sudah beranjak dewasa, Leony Vitria kerap tampil dengan rambut pendek dan mengecatnya. Dengan model rambut pendek, Leony jadi tampak seperti seorang pria. Tak ayal netizen mengira dirinya wanita penyuka sesama jenis. Apalagi hingga kini, Leony diketahui belum juga menikah.

Mantan anggota Trio Kwek Kwek ini kemudian angkat bicara soal tudingan penyuka sesama jenis yang ramai ditujukan padanya di akun Instagram pribadinya, Minggu (7/3/2021).

“Seminggu terakhir rasanya komen itu paling banyak saya liat di dm ato sosmed ttg saya. Saya sih merasa ga perlu menjelas2kan ya soal preferensi seksual saya, karena itu bukan urusan anda,” tulis Leony.

Baca Juga:   Darma Wijaya Terima DIPA dan TKDD 2020 dari Gubsu

Tetapi dengan tuduhan tersebut, Leony mengaku tak tersinggung. Ia hanya ingin membuka pandangan publik bahwa wanita berambut pendek tidak berarti penyuka sesama jenis.

“Don’t worry, saya ga tersinggung sama sekali.. Tapi saya jadi pengen sedikit speak up, dan semoga kalian membaca dengan pikiran terbuka. Saya malah lebih ‘concern’ dengan stereotype rambut pendek = lesbi , dan konotasi negative dari ‘label’ itu,” tuturnya.

Leoni meminta warganet untuk belajar lebih menghargai orang lain.

“Saya tau ini topik yg sensitive, dan saya tidak mengajak anda sepaham dengan saya .. saya hanya mengajak anda untuk berpikiran terbuka dan belajar menghargai orang2 yg pilihannya berbeda dengan anda.. spread love not hate,” lanjut Leony.

Baca Juga:   Nenek Ini Positif Covid-19 Setelah Hadiri Pernikahan Cucu di Medan

Penyanyi yang juga pernah terjun sebagai pemain film ini mengatakan bahwa dirinya bukanlah penyuka sesama jenis seperti yang netizen pikirkan.

“Oh, and i’m not a lesbian so there goes your stereotyping,” pungkas Leony.