Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Politik

FX Hadi Rudyatmo: DPP Punya Keputusan, Saya Juga Punya

×

FX Hadi Rudyatmo: DPP Punya Keputusan, Saya Juga Punya

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | SOLO – FX Hadi Rudyatmo, Ketua DPC PDIP Solo menanggapi ikhwal pertemuan putra sulung Presiden, Gibran Rakabuming dengan Ketua Umum PDIP.

Menurut Wali Kota Surakarta tersebut, DPC hanya bertugas mengakomodir penugasan kader partai.

“Kalau saya santai saja. Apa pun keputusan DPP, saya juga punya keputusan. Ini kan saya sudah menjalankan amanah partai dari anak ranting, ranting, anak cabang. DPC tugasnya hanya mengakomodir penugasan kader partai oleh partai. Aspirasi dari bawah, makanya kalau DPP punya keputusan saya juga punya keputusan, gitu loh. Ini keputusan saya pribadi, masak keputusan kok ajak-ajak (mengajak),” ungkapnya, ditemui di rumah dinas Wali Kota Solo, Lodji Gandrung, Kamis 24 Oktober 2019.

Baca Juga:   Calon Menteri Jokowi, Wishnutama: Belum Tahu Maksud dan Tujuannya

Pria yang akrab disapa Rudy itu tidak mau berandai-andai terkait hasil rekomendasi nantinya. Ia tetap akan memilih apa yang sudah diajukan oleh anak ranting dan DPC PDIP Solo, yakni mengusung Achmad Poernomo dan Teguh Prakosa sebagai bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, untuk maju ke Pilwalkot 2020 mendatang.

“Saya tidak mau berandai-andai (hasil). Siapa pun yang dikeluarkan di sana saya punya keputusan sendiri,” tegasnya.

Nama pasangan Achmad Poernomo dan Teguh Prakosa telah direkomendasi pada Senin 23 September 2019 lalu ke DPP PDIP untuk menjadi pasangan calon Wali Kota dan calon Wakil Wali Kota Solo pada Pilkada Solo 2020 mendatang.

Baca Juga:   Jokowi Kembali Gelar Rapat Dengan Menteri Secara Virtual

Pria yang akrab disapa Rudy tersebut menganggap pertemuan Gibran dengan Megawati merupakan hal yang wajar. Ia mengatakan rekomendasi calon wali kota merupakan urusan DPP. Pihaknya juga menyerahkan segala keputusan kepada DPP.

“Kalau rekomendasi urusan DPP. Biar DPP yang memutuskan, saya terbuka kok. Siapa saja yang ingin ketemu Mbak Mega ya silakan,” jelasnya. [tagar]