Desa Rianiate, Mediasumutku.com– Tapanuli Selatan adalah salah satu kabupaten di Provinsi Sumatera Utara. Kabupaten yang dipimpin oleh Bupati H Syahrul M Pasaribu ini ternyata memiliki sejumlah panorama yang indah. Saking indahnya, bahkan Wakil Gubernur Sumatera Utara (Wagubsu) Musa Rajeckshah dan Ustaz Abdul Somad menjadi terkesima.
Panorama apakah itu? Ternyata keindahan air terjun Simatutung yang berada di Desa Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan yang telah berhasil membuat Ijeck, sapaan akrab Wagubsu Musa Rajeckshah, dan UAS, akronim terkenal dari Ustaz Abdul Somad, yang mampu membuat terkesima.
Dari keterangan resmi yang diterima Mediasumutku.com, Sabtu (14/9/2019), ternyata ketersimaan Ijeck dan UAS terjadi secara tak sengaja. Saat itu, Wagub, Ustaz Abdul Somad dan rombongan hendak melintasi Jalur Pantai Barat Sumut menuju Kabupaten Mandailing Natal (Madina) dalam rangka Safari Tabligh Akbar, Selasa (10/9/2019).
Wagub, UAS, dan rombongan akhirnya singgah dan menikmati keindahan air terjun yang berada di tepi jalan itu. Secara geografis, air terjung Simatutung tersebut terletak di perbatasan antara Kabupaten Tapanuli Selatan dan Mandailing Natal, melalui Jalur Pantai Barat
Dengan demikian, selain danau Siais yang indah dikenal sebagai danau kedua terbesar di Sumut setelah danau Toba, maka Tapsel juga punya air terjun Simatutung yang layak dikunjungi dan dijadikan salah satu destinasi pariwisata berbasis alam.
Wagub akhirnya mengajak Ustaz Abdul Somad dan rombongan untuk berfoto dengan latar belakang air terjun Simatutung. Tidak lama berselang, Ijeck langsung turun ke bawah dan bermain air untuk sekadar merasakan segarnya air terjun.
Menurutnya, air terjun ini memiliki potensi yang besar untuk dikembang menjadi salah satu destinasi wisata Sumatera Utara. Apalagi, berdekatan dengan air terjun ini, juga ada Danau Siais yang terkenal sebagai danau terbesar ke dua di Sumut setelah Danau Toba.
“Air terjun ini bisa kita jadikan salah satu destinasi pariwisata. Air terjunnya bagus, airnya juga segar. Juga tadi kami lewat danau Siais. Luar biasa indahnya,” ujar Ijeck.
Lanjut Ijeck, suasana danau Siais dan air terjun Simatutung belum dikelola dengan baik. Dijelaskannya, program pengembangan pariwisata di Sumut menjadi salah satu fokus program kerjanya bersama Gubernur Edy Rahmayadi.
Saat ini, tambah Ijeck, pemerintah sedang mengembangkan destinasi wisata daerah Kabupaten Langkat dan Kabupaten Karo yakni Tahura, Tangkahan dan Bahorok.
Ijeck berencana akan mengembangkan sejumlah destinasi pariwisata di wilayah Pantai Barat di tahun 2021. “Doakan saja, kita akan mulai kembangkan destinasi wisata yakni Tangkahan, Bahorok dan Tahura. Insya Allah, tahun 2021 kita bisa masuk ke sini dan juga di daerah lain,” ujar Wagub Musa Rajekshah.(MS1/MS1)