Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineHiburan

Maestro Campursari “Didi Kempot” Tutup Usia 53 Tahun

×

Maestro Campursari “Didi Kempot” Tutup Usia 53 Tahun

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Jakarta – Seorang Penyanyi Campursari legendaris “Didi Kempot” asal Surakarta tutup usia di 53 Tahun karena kondisi jantungnya berhenti, Selasa (5/5/2020). Hal ini dikonfirmasi oleh Asisten Manajer Humas Rumah Sakit (RS) Kasih Ibu, Divan Fernandez, di Solo.

Menurut Divan bahwa Didi masuk ke rumah sakit pada pukul 07.25 WIB sudah dalam kondisi sudah tidak sadar dan dibawa ke instalasi gawat darurat (IGD). Petugas langsung berupaya memberikan tindakan medis namun nyawanya tidak tertolong.

“Tiba di IGD, pukul 07.25 WIB, Didi dalam kondisi tidak sadar, detak jantung terhenti, seirama henti nafas. Dilakukan tindakan resusitasi, namun pasien tidak tertolong. ,” kata Divan Selasa (5/5/2020).

Baca Juga:   Pangdam I/BB Dampingi Panglima TNI pada Peluncuran Lancang Kuning Nusantara

Atas kondisi tersebut, Dokter berusaha memberikan pertolongan maksimal, tetapi ayalnya, Nyawa Didi akhirnya tidak tertolong.

“Didi, Dinyatakan meninggal oleh dokter pukul 07.45,” lanjutnya.

Seperti dikutip dari American Heart Association, jantung berhenti karena terjadi ada gangguan pada fungsi jantung. Hal ini bisa disebabkan karena penyakit jantung atau sebab lainnya.

“Henti jantung disebabkan karena kelistrikan jantung mengalami malfungsi. Jantung berhenti berdetak dengan baik, karena itu namanya ‘henti jantung’. Fungsi jantung untuk memompa darah berhenti,” tulis American Heart Association. (dc/MS8)