Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Kesehatan

Masih Banyak Warga Tak Patuh Pakai Masker di Tanjungbalai

×

Masih Banyak Warga Tak Patuh Pakai Masker di Tanjungbalai

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | TANJUNGBALAI-Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Tanjungbalai kembai menggelar sosialisasi sekaligus pembagian masker dalam operasi yutisi bertempat di depan kantor Polres Tanjungbalai, di jalan Jendral Sudirman Kelurahan Perwira Kecamatan Tanjungbalai Selatan, Selasa (29/9/2020).

Sosialisasi dilakukan karena kenyataannya masih banyak masyarakat yang tak patuh terhadap gerakan pakai masker ini demi kesehatan mereka. Selain sosialisasi, Satreskrim juga berbagi masker dalam rangka Ops Yustisi pengguna masker serta Pilkada 2020 yang aman damai dan sehat di wilayah hukum Polres Tanjungbalai.

Adapun masker yang dibagikan secara gratis sebanyak 150 masker diberikan kepada masyarakat pengguna jalan yang tidak memiliki masker guna mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah Kota Tanjungbalai.

Baca Juga:   Dukung Edukasi AKB, Inalum Bagikan 10.000 Masker

Dalam kesempatan berbagi masker gratis itu, Kasat reskrim AKP Rapi Pinarki, sekaligus juga menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan untuk mentaati protokoler kesehatan seperti, memakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak.

“Selain itu juga hindari tempat keramaian dan jangan berkumpul- kumpul serta agar berdiam diri di rumah jika tidak ada hal yang sangat penting di luar, sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19,”ujarnya. (MS10)