Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Perkebunan & Pertanian

Masyarakat Diajak Galakkan Tanaman Obat Keluarga

×

Masyarakat Diajak Galakkan Tanaman Obat Keluarga

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | Asahan –  Ketua TP PKK Kabupaten Asahan Titiek Sugiarti Surya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk giat memanfaatkan lahan pekarangan rumah dengan tanaman obat keluarga yang bisa dimanfaatkan.

Hal itu dikatakan Ketua TP PKK Kabupaten Asahan Titiek Sugiarti Surya disela-sela memberikan bibit tanaman obat keluarga (toga) dan sayuran kepada masyarakat serta Kelompok Tani Wanita yang berada di Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Balai Pelaksana Penyuluh Pertanian (BPPP) Wilayah I Pertanian yani, Kecamatan Kota Kisaran Barat dan Kecamatan Kota Kisaran Timur, Selasa (25/8/2020).

“Kepada para ibu-ibu dan kelompok tani wanita diharapkan dapat memanfaatkan pekarangan rumah yang ada dengan menanami tanaman toga atau sayur-sayuran yang mana hasilnya nanti dapat dimanfaatkan minimal untuk untuk diri,” ujarnya.

Baca Juga:   Kebijakan Biodiesel Presiden Jokowi Harus Disertai Hukuman

Titiek juga menyampaikan, agar kegiatan yang dilakukan oleh ibu-ibu dan kelompok tani wanita ini tidak berhenti sampai saat ini saja, namun bisa berlanjut.

“Karena, tanpa disadari aktivitas yang dilakukan ini menimbulkan dampak yang positif bagi diri kita, keluarga dan orang banyak,”imbuhnya.

Sebelumnya, Ketua TP PKK Kabupaten Asahan menyempatkan diri untuk melihat pelayanan posyandu di dua kecamatan yang berlokasi di Posyandu Kenanga Komplek BSP Kelurahan Kisaran Timur Kecamatan Kota Kisaran Timur dan Posyandu Mawar Kularahan Sidomukti Kecamatan Kota Kisaran Barat. (MS10)