Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
EkonomiHeadlineKesehatanNasional

Menko PMK Mendukung Hasil Penelitian dari Unair

×

Menko PMK Mendukung Hasil Penelitian dari Unair

Sebarkan artikel ini

Mediaasumutku.com | Surabaya – Untuk mempercepat realisasi penemuan lima regimen kombinasi obat Covid-19 dari pihak Universitas Airlangga atau Unair agar dapat segera bisa ditindaklanjuti sehingga bisa memberikan kontribusi nyata dalam upaya kita untuk penanganan Covid-19 di Indonesia. Maka pihak Kemenko PMK menyambangi Kampus Unair.

Demikian hal yang di katakan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy, saat menghadiri pelantikan Rektor Unair Prof M Nasih, di Unair Kampus C Surabaya, Selasa (16/6/2020).

Menurut Muhadjir Effendy menanyakan apa saja hal yang dibutuhkan Unair dalam mendukung penelitian ini. Muhadjir ingin penelitian ini bisa berlanjut hingga memberikan dampak luas bagi masyarakat sehingga Indonesia bisa terbebas dari virus corona.

Baca Juga:   Cagliari Menang Tipis 1 Gol dari SPAL

“Tadi saya sudah berdiskusi melihat langkah-langkah yang sudah dilakukan dan kira-kira apa yang menjadi kebutuhan berkaitan dengan masalah ini agar dalam berproses, penemuan dari Unair bisa ditindaklanjuti sehingga bisa memberikan kontribusi nyata dalam upaya kita untuk penanganan Covid-19,” papar Muhadjir.

Menurut Muhadjir, temuan kombinasi lima obat dari Unair ini merupakan kabar baik dalam penanganan COVID-19. Muhadjir juga mendukung penelitian Unair tentang vaksin COVID-19.

“Penemuan Unair ini terutama dalam menangani tingkat fatalitas yang di Indonesia ini cukup tinggi. Sementara vaksin untuk Covid-19 ini kita belum tahu kapan ditemukan. Tapi di Unair juga dikembangkan juga upaya untuk mengembangkan vaksin Covid-19 ini,” imbuhnya.

Baca Juga:   Rp.600 Ribu Dana Bansos Per Bulan Untuk Warga Samosir

Selain itu, Muhadjir juga menyebut fasilitas kesehatan hingga laboratorium Unair cukup mumpuni dalam membantu menangani Covid-19.

“Untuk uji spesimen atau PCR untuk membackup kebutuhan penanganan virus corona atau Covid-19 khususnya di Surabaya, umumnya di Jatim di mana Unair ini salah satu perguruan tinggi yang memback up itu. Karena disini ada fasilitas laboratorium yang tingkat keamanannya untuk uji spesimen bisa dibilang 99% termasuk akurasinya,” papar Muhadjir.

“Fasilitasnya sudah sangat bagus sudah hampir 300 bed dan sangat memadai. Di sini juga diuji melakukan riset tentang obat untuk Covid-19,” imbuhnya.

Di kesempatan yang sama, Muhadjir berpesan pada rektor Unair Prof M Nasih untuk terus melakukan banyak inovasi dan membawa Unair menjadi perguruan tinggi terbaik.

Baca Juga:   Pengendara Motor Terpental Ke Tengah Jalan Tewas Dilindas Mobil Pick Up

“Sudah terbukti Unair naik peringkat dari 800an sekarang sudah naik ke rangking 500 perguruan tinggi kelas dunia. Ini prestasi yang luar biasa. Mudah-mudahan di periode kedua Unair bisa melakukan lompatan yang bermakna untuk berbicara di tingkat nasional maupun global,” harap Muhadjir. (dn/ms8)