Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Medan

Pemko Medan dan UIN Sumatera Utara Jalin Kerjasama Wujudkan Masjid Mandiri

×

Pemko Medan dan UIN Sumatera Utara Jalin Kerjasama Wujudkan Masjid Mandiri

Sebarkan artikel ini

MEDAN-Pemerintah Kota Medan dan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan (UINSU) menjalin kerjasama Memorandum of Understanding (MOU) dalam bidang pengembangan pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat dan pelatihan dewan pengawas koperasi syariah Masjid. Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan bersama antara Walikota Medan, Bobby Nasution dengan Rektor UIN Sumatera Utara, Syahrin Harahap di Kampus UINSU, Senin (8/11/2021).

Dengan adanya kerjasama MOU ini diharapkan dapat mendukung program Pemko Medan khususnya dalam mewujudkan program Masjid mandiri yang telah di canangkan oleh Wali Kota Medan. Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Medan juga menerima penghargaan dari Rektor UINSU sebagai tokoh yang peduli ekonomi islam melalui program Masjid mandiri.

Baca Juga:   Camat dan Lurah Diingatkan Jauhi Korupsi dan Tidak Pungli

Dalam sambutan Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyampaikan rasa terimakasih kepada UINSU yang telah mendukung program Pemko Medan salah satunya bagaimana mewujudkan seluruh Masjid di Kota Medan menjadi Masjid Mandiri. Sebab untuk menjadikan Masjid mandiri harus memenuhi 16 point yang harus diselesaikan baik oleh Pemko Medan, BKM Masjid dan stakeholder terkait lainya.

“Kita ingin menjadikan Masjid tidak hanya sebagai tempat ibadah saja tetapi juga tempat pradaban dan pusat ekonomi syariah yang harus dimulai dari Masjid sehingga kita dapat bersaing,” kata Bobby Nasution.

Selanjutnya, Bobby Nasution juga mengapresiasi UINSU yang telah berkenan membantu Pemko Medan dalam memberikan kesempatan bagi para anak-anak kota Medan yang berprestasi dan mengharumkan nama Kota Medan di bidang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) untuk melanjutkan pendidikan di UINSU tanpa harus mengikuti seleksi.

Baca Juga:   Perangi Covid-19, Pemko Medan Akan Libatkan Pimpinan OPD Lakukan PPKM di Kecamatan

“Alhamdulillah UINSU mau membantu Pemko Medan menerima adik-adik kita yang berprestasi diajang MTQ agar dapat melanjutkan pendidikan di UINSU tanpa tes seleksi,” ucap Bobby Nasution yang hadir didampingi pimpinan OPD terkait diantaranya Asisten Pemerintahan dan Sosial, M. Sofyan, Plt Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, Regen, Kabag Kerjasama, Ummy Wahyuni, dan Kabag Kesejahteraan Rakyat, Khoiruddin.

Sementara itu Rektor UINSU, Syahrin Harahap turut mengapresiasi langkah Wali Kota Medan yang memajukan Masjid melalui program Masjid mandiri. Sebab, menurutnya pembangunan tidak bisa terlepas dari spritualitas.

“Dari Masjid mandiri tersebut nantinya ada dua point penting yakni ekonomi dan pendidikan di Masjid, karena itu kami siap mendukung program ini sekaligus menobatkan Bapak Wali Kota Medan sebagai tokoh yang peduli dengan ekonomi islam,”ujarnya. (MS7)

Baca Juga:   Cegah Resiko Gangguan Kesehatan, Pemko Medan Gelar Sosialisasi Kesehatan Bagi Pemulung