Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Teknologi

Perhatikan Oli Gardan di Motor Skutik, Bisa Rugi Ratusan Ribu

×

Perhatikan Oli Gardan di Motor Skutik, Bisa Rugi Ratusan Ribu

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | JAKARTA – Pengguna motor skutik harus memperhatikan oli transmisi atau gardan. Pasalnya oli ini juga tak kalah pentingnya untuk diperhatikan. Kalau telat, siap-siap keluarkan kocek tambahan.

Dilansir dari kompas.com, rekomendasi pabrikan, interval pergantian oli gardan adalah setiap 4.000 – 8.000 kilometer sekali. Tapi tak jarang pengemudi yang lalai, akibatnya sistem penggerak motor matik tidak nyaman lagi.

“Biasanya kalau tak diganti, akan menimbulkan bunyi. Bunyi tersebut menandakan gir rasio mengalami masalah,” kata Endro Sutarno, Technical Service Divison PT Astra Honda Motor (AHM).

Oli gardan yang sudah lama akan menjadi kotor dan kekentalan berkurang, prisipnya sama seperti oli mesin.

“Kalau dibiarkan terus, gir rasio akan kemakan dan komponennya cukup mahal, sekitar 300-an,” ujarnya.

Baca Juga:   Duh, KAI Access Alami Masalah

Oleh sebab itu, diharapkan untuk para pemilik dan pengguka skutik jangan sampai lupa untuk mengganti oli gardan secara periodik. Baiknya, diganti rutin bersamaan dengan oli mesin.

“Paling tidak 3 sampai 4 bulan diganti. Lalu ketika kondisi hujan atau banjir, pergantian bisa lebih cepat,” katanya. (kompas)