Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Hukrim

Polisi Amankan Dua Pelaku Curanmor Di Tanjungbalai

×

Polisi Amankan Dua Pelaku Curanmor Di Tanjungbalai

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | Asahan – Dua pelaku pencurian sepeda motor milik Elisa, seorang guru Mts Al Falah Tanjungbalai Selatan berhasil di amankan Unit Reskrim Polsek Tanjungbalai Utara, Selasa (8/9/2020).

Kedua pelaju yakni Riski (36) dan Anas (33). Mereka ditangkap dirumahnya di Jalan Letjend Suprapto Gang Aligan Lingkungan III Kelurahan Tanjungbalai Kota IV Kecamatan Tanjungbalai Utara Kota Tanjungbalai.

“Atas penangkapan ini, anggota berhasil mengamankan barang bukti dari tersangka alat yang digunakan oleh pelaku yaitu satu buah obeng biasa, satu buah kunci bekas dan sepeda motor korban Honda Beat BK 3719 QAF warna hitam,”kata Kapolres Tanjungbalai, AKBP Putu Yudha Prawira kepada wartawan,Kamis, (10/9/2020).

Putu mengatakan, penangkapan kedua tersangka dilakukan ketika diketahui salah seorang pelaku berniat menjual sepedamotor korban tanpa dokumen, namun dikenali oleh warga sebagai sepedamotor curian.

Baca Juga:   Pelaku Curanmor Ditangkap Di Jalan Tol Medan-Tebingtinggi, 1 DPO

“Mendapat informasi tersebut, kami kemudian menelusuri pelaku yang menjual sepedamotor ini dan bertemu dengan salah seorang diantaranya. Kemudian atas informasi tersebut, kamipun mendatangi rumah pelaku dan melakukan penggeladahan, dalam penggeledahan itu kami menemukan alat yang diduga melakukan pencurian berupa obeng dan kunci bekas,serta sepedamotor korban,” katanya.

Selanjutnya personil menginterogasi tersangka, dan tersangka Anas Malik Saragih alias Anas mengakui, bahwa pelaku melakukan pencurian sepeda motor BK 3719 QAF bersama dengan rekan ya Risky alias Kiki.

“Setelah mengetahui keberadaan Risky alias Kiki lalu dilakukan penangkapan dan mengamankan sepeda motor dirumah temannya di Kisaran. Setelah itu petugas membawa pelaku dan barang bukti ke Polsek Tanjungbalai Utara guna pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut,” tegas Kapolres. (MS10)

Baca Juga:   Pelaku Curanmor Terungkap, Tiga Unit Sepeda motor Diamankan