Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
HeadlineReligiSumut

Sambut HUT Ke-74 Bhayangkara, Kapolres Sergai Bantu 100 Sak Semen ke Gereja GPDI Sei Bamban

×

Sambut HUT Ke-74 Bhayangkara, Kapolres Sergai Bantu 100 Sak Semen ke Gereja GPDI Sei Bamban

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com| Sergai- Dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke 74 Polres Sergai Gelar Bhakti Sosial (Baksos) dengan memberikan bantuan 100 Zak Semen kepada pengurus Gereja GPDI Kampung Jeruk, Desa Sei Belutu, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai.

Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang SH, M.Hum diwakili Kasubbag Hukum IPTU Mula Sinaga, Selasa pagi (23/6/2020) menyerahkan langsung ke Gereja GPDI , Dusun IX Kampung Jeruk, Desa Sei Belutu Kec. Sei Bamban, Kab. Serdang Bedagai,

“Kegiatan Bhakti Sosial ini dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-74 Polres Serdang Bedagai dengan memberikan bantuan berupa 100 zak Semen kepada Gereja GPDI Kampung Jeruk Desa Sei Belutu Kecamatan Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai,” ujarnya.

“Pemberian 100 zak semen ini, jangan dilihat dari jumlahnya tapi lihatlah dari ketulusan kami dalam membantu pembangunan gereja di tengah pandemic covid 19 sehingga para jemaat dapat beribadah dengan hikmat digereja dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dalam menyongsong penerapan New Normal oleh pemerintah”, tambah kapolres.

Sementara, Pendeta Gereja GPDI Pdt Thamson Tampubolon STh, menyambut dan menerima kehadiran Kasubbag Hukum yang mewakili Kapolres Serdang Bedagai dan berterima kasih kepada kapolres yang telah memberikan bantuan berupa 100 zak semen kepada pengurus gereja GPDI, ucapnya.

Turut hadir, Kasubbag Hukum Polres Sergai, Iptu Mula Sinaga, Pendeta gereja GPDI, Pdt Thamson Tampubolon STh, dan jemaat Gereja HKBP Sei Rampah.

Baca Juga:   Tim Gabungan Polda Sumut dan Polres Sergai Amankan Pelaku Perampokan Indomaret