Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Ekonomi

ShopeePay Berbagi Kiat Cerdas Untuk Pelaku Usaha Di Masa Pandemi

×

ShopeePay Berbagi Kiat Cerdas Untuk Pelaku Usaha Di Masa Pandemi

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| MEDAN- ShopeePay, menghadirkan ShopeePay Talk dengan tema “Pertajam Skill, Maksimalkan Hasil” bagi pelaku usaha ditengah pandemi.

Hadir sebagai pembicara, Presiden Asosiasi Pengusaha Kuliner Indonesia (APKULINDO) Bedi Zubaedi, CEO & Founder NoMi-NoMi Delight Rifqi Mohammad AS, dan Food Blogger @Foodirectory Windy Iwandi.

Eka Nilam Dari, Head of Strategic Merchant Acquisition ShopeePay mengatakan, ShopeePay senantiasa berkomitmen untuk membantu dan berkembang bersama para mitra usaha.

“Melalui episode ShopeePay Talk kali ini, kami ingin lebih dalam mengupas berbagai keterampilan yang dapat dimanfaatkan penggiat usaha untuk mendorong pertumbuhan bisnis mereka secara digital. Selain itu, upaya ini menjadi langkah lanjutan kami untuk mendorong konsumsi dalam negeri dan juga berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi nasional, dengan UMKM sebagai tuas ekonomi,” katanya, Jumat (18/12/2020).

Baca Juga:   ShopeePay Mantul Sale Sediakan Berbagai Promo Menarik

Seiring dengan meningkatnya relevansi berbagai layanan daring di tengah pandemi, Badan Pusat Statistik juga mencatat penjualan online tertinggi dipegang sektor makanan dan minuman yang melonjak tajam hingga 1070%.

Bedi Zubaedi, Presiden Asosiasi Pengusaha Kuliner Indonesia (APKULINDO) mengatakan, setelah melewati masa sulit selama awal pandemi, kini kami melihat bisnis makan dan minuman (F&B) mulai menunjukkan tren peningkatan.

“Semua orang memilih untuk di rumah saja dan terbentuklah kebiasaan baru. Bagi pemilik usaha yang sebelumnya cukup berjualan secara offline, kini harus berinovasi untuk menjangkau masyarakat yang masih membatasi aktivitas fisik. Menjual makanan dalam bentuk frozen adalah salah satu inovasi yang cerdas untuk menjangkau mereka,”ujarnya.

Baca Juga:   ShopeePay Hadir di Seluruh Gerai Matahari Department Store

Melalui sesi mini workshop dengan Windy Iwandi, Food Blogger @foodirectory, terdapat lima tips fotografi untuk dapat menghasilkan foto produk yang menarik, pertama kunci utama fotografi adalah cahaya yang cukup. Kemudian pilih background yang netral untuk menciptakan kesan clean. Manfaatkan kamera handphone, kemudian CLOSE UP! dengan memainkan Warna Makanan

“Fotografi adalah salah satu skill yang sangat penting bagi semua lini bisnis, di mana cerita dituangkan menjadi sebuah foto penuh makna. Bagi bisnis kuliner online, foto produk makanan yang menggugah selera sangatlah krusial untuk menarik minat konsumen untuk membelinya,” tutup Windy Iwandi, Food Blogger @foodirectory.(MS11)