Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Pendidikan

Tiga Wakil Rektor Universitas Asahan Dilantik

×

Tiga Wakil Rektor Universitas Asahan Dilantik

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | ASAHAN – Rektor Universitas Asahan (UNA) Prof. Dr. Tri Harsono, M.Si melantik tiga Wakil Rektor baru di Aula Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) UNA Jl. Latsitarda Kel. Kisaran Naga-Kisaran, Selasa (6/4/2021) kemarin.

Pada acara tersebut, Rektor UNA Prof. Dr. Tri Harsono, M.Si melantik Dr. Sri Rahayu, M.Pd sebagai Wakil Rektor I Bidang Akademik, Abdul Rahman, SE, M.Si sebagai Wakil Rektor II Bidang Administrasi dan Keuangan, Ir. Ansoruddin Harahap, M.P sebagai Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni.

Berdasarkan Surat Keputusan Rektor Nomor 48, 49, 50/KPTS-UNA/Tahun 2021, Dr. Sri Rahayu, M.Pd, menggantikan Prof. Dr. Dr. Tri Harsono, M.Si. Kemudian, Abdul Rahman, SE, M.Si menggantikan Dr. Sri Rahayu, M.Pd dan Ir. Ansoruddin Harahap, M.P tetap pada posisinya. Mereka bertiga dilantik sebagai Wakil Rektor untuk masa bakti 2021-2025.

Baca Juga:   Lantik Pengurus GPMB Sergai, Nawal Lubis Ajak Masyarakat Bangun Minat Baca dari Desa

“Perubahan merupakan hal lumrah terjadi di sebuah organisasi. Saat ini, kita tengah berada di situasi pandemi Covid-19, menuntut perguruan tinggi untuk bertransformasi gesit mengahadapi perubahan yang banyak terjadi di luar,” kata Rektor UNA Prof. Dr. Tri Harsono.

UNA katanya, akan terus menggencarkan kerjasama dan pemanfaatan peluang kolaborasi dengan berbagai perguruan tinggi, pemerintah daerah, dunia usaha dan industri. Peningkatan mobilitas perguruan tinggi, baik itu kerjasama pendidikan, penelitian dan hilirisasi juga menjadi sangat penting saat ini.

“Untuk mewujudkan itu harus dengan upaya keras dan kerjasama dari pimpinan dan wakil rektor yang baru dilantik ini. Utamanya setelah baru dilantik ini bisa menjadi triger, inovator, dinamisator dan katalisator,” ungkapnya.

Baca Juga:   Kerjasama di Bidang Pendidikan, Wali Kota Medan dan Rektor UISU Tandatangani Nota Kesepahaman

Sebagai rektor, dia berharap, para wakil rektor ini bisa bersinergi dengan rektor harus memberikan terbaik untuk berkreasi dan berinovasi dalam bidang akademik, pengembangan keuangan, sarana prasarana dan kemasiswaan.

“Tentunya ini menjadi tanggung jawab besar bagi para wakil rektor yang terpilih,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pengurus Yayasan UNA Drs. Mapilindo, M.Pd mengucapkan selamat kepada wakil rektor yang baru saja dilantik dan semoga dapat mengemban amanah dan berdedikasi dengan baik.

Ketua Pengurus Yayasan UNA Drs. Mapilindo, M.Pd berharap, Wakil Rektor yang baru saja dilantik, dapat bekerjasama dengan Rektor untuk membangun UNA menjadi universitas yang unggul.

“Tugas berat menanti pada wakil rektor karena dunia pendidikan sekarang ini semakin kompetitif. Kita mendorong kepada pejabat yang baru dilantik agar senantiasa melakukan inovasi dan perubahan demi terwujudnya UNA unggul di tahun 2025,” ujarnya.

Baca Juga:   STMKG Gelar Tes Seleksi Online di Seluruh Indonesia

Menerapkan disiplin ketat protokol kesehatan, pelantikan wakil rektor UNA ini turut dihadiri, Sekretaris Yayasan Ir. Lokot Ridwan Butubara, M.Si, Wakil Sekretaris Yayasan Zaid Afif, SH, M.Hum, para Dekan dan Wakil Dekan, Ketua dan Sekretaris Lembaga, Ketua dan Sekretaris prodi, dosen, pegawai dan juga Kepala Sekolah dari beberapa SMA/SMK/MA Kabupaten Asahan dan Kab. Batubara. (MS10)