Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Berita SumutHeadlineReligiSumut

Walikota PSP Buka Pelatihan Fardhu Kifayah

×

Walikota PSP Buka Pelatihan Fardhu Kifayah

Sebarkan artikel ini

PADANGSIDIMPUAN – Walikota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution SH membuka acara pelatihan fardhu kifayah tata cara mengurus mayit di Madrasah Diniyah Awaliyah Nurul Yaqin Keluraha Ujung Padang kec. Padangsidimpuan Selatan. Minggu (3/10/2021). Pelatihan ini guna menghindari terjadinya kesalahan saat pengurusan hingga penguburan mayit.

Pelatihan bilal jenazah diadakan oleh Al Washliyah Kota Padangsidimpuan , diikuti 30 orang peserta. Ketua Al Washliyah Padangsidimpuan Ahmad Fauzi S.Pd mengucapkan terimakasih kepada Bapak Walikota Irsan Efendi Nasution yang telah meringankan langkahnya untuk membuka kehlgiatan ini di tengah kesibukannya menjalankan pemerintahan.

Ahmad Fauzi juga meminta kepada seluruh peserta untuk bersungguh-sungguh mempelajari sekaligus dipraktekkan saat terjadi musibah di daerahnya.

Baca Juga:   Wali Kota Padangsidimpuan Irsan Efendi Nasution Resmikan SD - SMP Plus Islam Terpadu Padangsidimpuan

Wako Irsan pada sambutannya mengatakan Pemerintah Kota Padangsidimpuan sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Al Washliyah, mudah – mudahan ke depan ilmunya dapat bertambah.

Beliau juga mengatakan bahwa pekerjaan mengurus jenazah merupakan pekerjaan berat, tapi yakinlah kalau dikerjakan dengan penuh keikhlasan, Allah akan membalas berlipat ganda pahalanya, karena bila terlaksana fardhu kifayah itu terlepas dosa orang sekitar pemukiman itu,” ujarnya.

Turut hadir pada kegiatan tersebut mewakili MUI ustad Yaser, Kakankesbangpol Padangsidimpuan, Sekretaris Dinas Sosial Padangsidimpuan, Camat Padangsidimpuan Selatan dan Kabag Kesra Sekretariat Daerah Kota Padangsidimpuan.