Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

Warga Diimbau Jaga Kamseltibcar Selama Pandemi

×

Warga Diimbau Jaga Kamseltibcar Selama Pandemi

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| SERGAI-Unit Dikyasa Satlantas Polres Sergai menghimbau  kepada warga untuk menjaga Kamseltibcar Lantas ( keamanan, keselamatan ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) dan membantu mencegah penyebaran wabah virus Corona (Covid-19) melalui stasiun radio di Serdang Bedagai, Sabtu 913/2/2021).

Kasat Lantas Polres Sergai AKP Agung Basuni didampingi P.s Kanit Dikyasa, Kaurmintu, meminta, agar warga selalu menjaga protokol kesehatan dengan memakai masker dan menjahui keramaian seperti, tempat umum dan tempat- tempat wisata.

“Bagi pengendara yang melintas di wilayah hukum Sergai, agar tetap menjaga keselamatan dan ketertiban dalam berlalu lintas, dengan cara memakai helm, menghidup lampu utama, memakai sabuk, dan patuhi rambu- rambu lalu lintas serta jauhi keramaian. Utamakan Keselamatan Sebagai Kebutuhan,” sebut Agung Basuni.

Melalui radio tersebut, Kasat Lantas, AKP Agung Basuni juga membagikan call center yang dapat dihubungi apabila terjadi kecelakaan dan kemacatan di wilayah hukum Polres Sergai serta dapat mengirim search location di nomor call center laka lantas dan TMC Polres Sergai.

“Para pendengar radio menyambut positif upaya dari kepolisian tentang budaya tertib berlalu Lintas dan informasi nomor call center serta pencegahan virus Covid-19 yang sudah menjadi pandemi,”pungkasnya. (MS6)

Baca Juga:   Rakerda IWAPI Sumut Akan Gelar di Binjai