Scroll untuk baca artikel
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
Media Sumutku Merah
Media Sumutku Biru
previous arrow
next arrow
Sumut

Insan Pers Diminta Kawal Pemerintahan Darma Wijaya-Adlin Tambunan

×

Insan Pers Diminta Kawal Pemerintahan Darma Wijaya-Adlin Tambunan

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| SERGAI-Wakil Bupati Serdang Bedagai terpilih, Adlin Umar Yusri Tambunan meminta kepada insan pers untuk mengawal pemerintahan Darma Wijaya-Adlin Tambunan setelah dilantik menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sergai pada 26 Februari 2021 mendatang.

“Kita berharap, kepada rekan -rekan media baik itu, media cetak, elektronik dan media siber untuk mengawal kami dalam menjalankan Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai bersama Bupati terpilih, Darma Wijaya selama kurang lebih 3,5 tahun kedepan,” kata Adlin Tambunan saat menggelar diskusi publik bersama insan press di Kopi Literasi, di Jalan Negara, Sei Rampah,Rabu (24/2/2021).

Adlin menyampaikan, dua hari sebelum pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Bupati dan Wakil Bupati periode 2021-2024 yang akan di laksanakan kemungkinan secara virtual oleh Gubernur Sumatera Utara pada hari Jumat 26 Pebruari 2021 yang akan datang.

“Kami mengapresiasi dukungan masyarakat Sergai karena telah memilih kami sebanyak 76 persen pada pilkada 9 desember 2020 lalu,” ucap Adlin dihadapan para awak media.

Dikatakannya, karena keterbatasan anggaran dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten yang rendah dan tidak maksimal, pihaknya akan lebih memprioritaskan kepentingan publik.

“Apalagi, Mendagri telah mengingatkan untuk lebih mengutamakan memutus mata rantai penyebaran Covid19 secara masif,”ungkapnya.

Adlin juga memohon maaf kepada masyarakat Sergai secara khusus, karena tidak bisa merayakan seremonial dan syukuran bersama-sama pasca pelantikan dirinya bersama Bupati terpilih Darma Wijaya.

Baca Juga:   Kapolres Sergai Jalin Silaturahmi dengan Insan Pers

“Karena kondisi pandemi saat ini yang tidak memungkinkan, apalagi  antusiasme masyarakat pasti tidak mungkin bisa kami batasi. Sedangkan aturan pembatasan prokes sekarang sedang digalakkan. Kita harus memberi contoh sebagai pemimpin dalam penerapan protokol kesehatan di masyarakat,” ujarnya.

Kedepan, lanjutnya, ia dan Darma Wijaya akan memprioritaskan infrastruktur jalan dan irigasi sebagaimana visi- misi kampanye lalu.

“Banyak hal yang menjadi PR kami dalam periode singkat memimpin,”imbuh Adlin Tambunan.

Dalam diskusi publik, Edi Saputra, wartawan dari Harian Waspada menyampaikan, adanya keluhan masyarakat tentang masalah sampah yang hingga kini terus menjadi bincangan.

Menanggapi hal itu, Adlin yang juga merupakan Ketua GP Ansor Sumut mengatakan, pihaknya akan berupaya mengatasi masalah sampah di Sergai.

Baca Juga:   Bupati Darma Wijaya Pimpin Upacara Hari Amal Bakti ke 76 tahun

“Masalah sampah dengan TPA (tempat pembuangan akhir), juga soal truk sampah yang sudah tua dan tanpa perawatan, juga orang-orang pengelolanya. Bahkan, komplek Kantor Bupati dan sekitarnya yang selain kumuh, dengan drainase buruk, rawan banjir dan gelap gulita. Baru-baru ini kita dengar lagi ribut-ribut soal aset dengan kabupaten induk. Padahal 17 tahun Sergai berjalan tanpa masalah,”ucapnya

Adlin menambahkan, seperti janji kampanye, ia akan berdomisili di Sergai.

“Hari ini saya penuhi, saya dan keluarga lagi bersih-bersih dan besok sudah berada di Sergai, tinggal pindah KK dan KTP saja,” ujarnya. (MS6)