Scroll untuk baca artikel
Berita SumutHeadlinePendidikanSumut

Jelang Akhir Ramadan, OSIS SMP Riad Madani Gelar Ramadan Berbagi Berkah

×

Jelang Akhir Ramadan, OSIS SMP Riad Madani Gelar Ramadan Berbagi Berkah

Sebarkan artikel ini

PERCUT SEI TUAN – Pengurus OSIS SMP Riad Madani masa bakti 2022-2023 menyelenggarakan program berbagi kepada sesama. dengan mendapat izin dari Ketua Yayasan, pengurus OSIS membuka penerimaan sumbangan kepada seluruh warga sekolah Riad Madani mulai dari para guru, murid mulai dari jenjang PG/TK, SD dan SMP.

Penyerahan bantuan dari OSIS SMP Riad Madani kepada Yayasan Ayah Yatim Indonesia, Medan Tuntungan.

“Meskipun melalukan pengumpulan dalam waktu singkat yaitu 2 hari, pengurus OSIS menerima 154 kg beras, 22 kg gula, uang tunai senilai Rp 1.700.000 dan bahan sembako lainnya” kata Kepala Sekolah SMP Riad Madani Salvia Sari Siregar, S.Pd, Selasa (18/5/2023).

Ketua Yayasan Riad Madani Dra. Hj. Sukmawaty Nasution bangga dan memberikan apresiasi kepada pengurus OSIS yang memiliki program berbagi kepada sesama.

Baca Juga:   Penerapan Protokol Kesehatan Akan Diperketat Pada Pilkada Serentak 2020

Kemudian, penyaluran sumbangan dibagi kepada dua tempat berdasarkan rekomendasi Kepala SD Riad Madani, Ade Suhendra Wahyu Lubis, SE., S.Pd yaitu Panti Asuhan Baitul Amanah Irwansyah Dakhi di Bandar Setia dan di Yayasan Ayah Yatim Indonesia, Medan Tuntungan.

Bantuan secara simbolis diserahkan oleh Ketua OSIS Rafa Akautsar kepada para pimpinan panti asuhan dan Sekretaris OSIS Deby Auliya kepada pimpinan yayasan ayah yatim Indonesia.

Berkah Ramadan dari OSIS SMP Riad Madani kepada Panti Asuhan Baitul Amanah Irwansyah Dakhi di Bandar Setia

Selaku Pembina OSIS, Muhammad Taufan Setiawan mengaku bangga dengan kinerja anggota OSIS di bulan Ramadan 1444 H yang memiliki kepedulian kepada sesama yang membutuhkan.

Pada kesempatan itu, Ketua Yayasan Riad Madani Sukmawaty Nasution menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada orang tua/wali murid yang berkenan memberikan sumbangan pada program OSIS SMP Riad Madani.

Baca Juga:   YP Riad Madani Kumpulkan Donasi Untuk Palestina Rp 21.700.000

“Semoga dengan adanya kegiatan ini, siswa lebih memahami arti pentingnya berbagi terutama di bulan suci Ramadan dan menjelang hari raya Idulfitri 1444 H. Kiranya bantuan yang diberikan meringankan beban saudara kita yang membutuhkan, ” kata Sukmawaty Nasution.