Scroll untuk baca artikel
HeadlineSumut

Satria Efendi Tuanku Kuniang Kandidat Terkuat dalam Kongres PMII XX

×

Satria Efendi Tuanku Kuniang Kandidat Terkuat dalam Kongres PMII XX

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Sumatera Barat : Setelah resmi mendaftarkan diri maju di kongres PMII ke XX, Sabtu 15 Februari 2020 lalu, Satria Efendi mengantarkan berkas persyaratan didampingi oleh tim pemenangannya, Sepriboy Saputra, Zulkifli, dan Sutan Rahman. Acara Kongres sendiri akan digelar tanggal 16 sampai 20 April 2020, di Balikpapan, Kalimantan Timur.

Menurut Tim Pemenangan Satria, Senin (17/2/2020) Sepriboy Saputra Satria Tuanku Kuniang merupakan kandidat terkuat, hal ini bisa dilihat dari satu satunya kandidat doktor dari sekian banyak calon, dan Satria mewarisi kecerdasan dari bung Hatta (mantan Wakil Presiden pertama RI) yang juga berasal dari ranah Minangkabau, serta dukungan moril dari seluruh kader PMII se-Indonesia.

Baca Juga:   Akhyar Nasution 'Sah' Jadi Walikota Medan

Sementara Satria menyampaikan jika dirinya diamanahkan jadi Ketua Umum PB PMII, maka akan mewujudkan kader yang berkualitas, karena hanya kader yang berkualitas yang mampu membawa organisasi lebih baik, dan tangguh menghadapi revolusi industri 4.0.

Ketua Umum Mitra Santri Nusantara, Akhmad Khambali, SE, MM yang hadir dalam kesempatan itu di Balikpapan, mengatakan bahwa Satria adalah tokoh muda Minangkabau yang memiliki wawasan ke-Islaman nya tidak diragukan lagi.

“Hal ini terlihat dari dianugerahinya Satria gelar Tuanku Kuniang yakni gelar akademik pesantren klasik Minang. Dan sekarang ini beliau juga kandidat doktor ilmu ekonomi.