Scroll untuk baca artikel
HankamHeadlineSumut

Satpol Air Polres Sergai Bagikan Sembako dan Masker Kepada Masyarakat Pesisir

×

Satpol Air Polres Sergai Bagikan Sembako dan Masker Kepada Masyarakat Pesisir

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com| Sergai-Polres Serdang Bedagai tidak Henti -henti membantu warga terdampak Covid 19, kali ini Polres Sergai melalui Sat Pol Air Polres Sergai membagikan sembako dan masker ke nelayan yang kurang mampu, saat sedang melaut di perairan Bedagai dan masyarakat pesisir di Kabupaten Serdang Bedagai, Rabu (15/04/2020).

Sebelumnya kegiatan diawali dengan melakukan patroli menggunakan Kp II 1022, dengan maksud menghimbau kepada masyarakat nelayan untuk mengutamakan Keselamatan pada saat melaut.

Kapolres Serdang Bedagai AKBP Robin Simatupang, SH.,M.Hum melalui Kasat Pol Air Polres Serdang Bedagai AKP Chandra T. Situmorang kepada awak media mengatakan kegiatan tersebut dilanjutkan dengan mensosialisasikan serta menggelorakan giat kebersihan kepada warga berhubung dengan mewabahnya virus corona, dengan memberikan edukasi tentang protokol kesehatan dan protokol keselamatan dimulai dari diri sendiri.

Baca Juga:   Perbup Dana Desa Menunggu Izin Kementrian Dalam Negeri

“Kemudian, kegiatan dilanjutkan dengan Pemberian masker kepada masyarakat yang kurang mampu sekaligus membagikan sembako berupa telor dan beras kepada 20 keluarga warga pesisir yang kurang mampu,” terang AKP Chandra T. Situmorang.

Adapun maksud dan tujuan kegiatan ini, dikatakan AKP Chandra T Situmorang, untuk menimbulkan rasa kepedulian personil Sat Pol Air Polres Serdang Bedagai terkhusus kepada masyarakat pesisir pantai yang kurang mampu yang terdampak Covid 19 dengan memberikan bantuan sembako dan masker.

selain itu, pihaknya juga memberikan edukasi dan himbauan dari pemerintah kepada masyarakat pesisir tentang Physical Distancing atau jaga jarak fisik, agar tidak berkumpul-kumpul dan Wajib memakai masker pada saat keluar untuk melaksanakan aktivitas apapun dengan tujuan untuk memutus rantai penyebaran wabah virus corona (covid 19).

Baca Juga:   Pantau Prokes, Satpol Air Polres Sergai Patroli di Objek Wisata

“Kami himbau kepada masyarakat terkhusus warga pesisir pantai, agar tetap mengutamakan keselamatan dan kesehatan pada saat melakukan aktifitas sehari-hari sehubungan dengan mewabahnya virus covid-19 pada saat sekarang ini,” tutupnya.