Scroll untuk baca artikel
HeadlineKesehatanSumut

RSUP H Adam Malik Bolehkan Pulang Dua Pasien Suspect Difteri

×

RSUP H Adam Malik Bolehkan Pulang Dua Pasien Suspect Difteri

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku-MedanI Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Haji (H) Adam Malik membolehkan pulang dua pasien yang suspect difteri. Keduanya pasien yang boleh pulang tersebut berasal dari Medan dan Nias.

“Dari lima pasien suspect difteri yang dirawat, saat ini dua diantaranya sudah diperbolehkan untuk pulang berobat jalan. Keduanya yakni berinisial DE (3) asal Medan dan RH (3) asal Nias,” ujar tim KLB RSUP H Adam Malik, dr Restuti Hidayani Saragih SpPD, Selasa (8/10/2019).

Disebutkan Restuti, kini pihaknya tinggal merawat tiga pasien lagi yang diduga terkena penyakit difteri. Antara lain inisial RR (5) asal Medan, R (16) asal Kisaran, dan JA (28) asal Nias.

“Alhamdulillah, terus membaik dan doakan semoga cepat sembuh total,” tukasnya.

Baca Juga:   Masih Banyak Masyarakat Yang Langgar Protokol Kesehatan

Diketahui, pasien R (16) masuk ke RSUP H Adam Malik pada Jumat (4/10/2019) sore. Sedangkan pasien JA pada Sabtu (5/10) siang. Sementara, pasien RR (5) beberapa bulan sebelumnya.

Dua dari ketiganya datang dengan keluhan demam dan nyeri menelan. Namun, demamnya sudah berhari hari. “Semua pasien dirawat di ruang isolasi infeksi,” ujar Kasubbag Humas RSUP Haji Adam Malik, Rosario Dorothy Simanjuntak. (*)