Scroll untuk baca artikel
Sumut

Pasar Dolok Masihul Kini Tertata Rapi dan Bersih

×

Pasar Dolok Masihul Kini Tertata Rapi dan Bersih

Sebarkan artikel ini
Foto: Pasukan Merah Pemkab Sergai membersihkan saluran parit yang tersumbat di pekan Dolok Masihul.

mediasumutku.com| SERGAI- Berkat kerja keras pasukan merah yang merupakan petugas kebersihan di Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, kini Pasar Dolok Masihul telah terata rapi dan bersih.

Seperti diketahui, Bupati Sergai, Darma Wijaya telah melepas sebanyak 30 orang tenaga kontrak yang ditugaskan membersihkan dranase hingga jalan provinsi sampai Jalan Kabupaten di halaman Kantor Bupati Sergai belum lama ini.

Pasukan merah terus mulai bekerja, dimana sebelumnya pasukan merah ini membersihkan di Kota Perbaungan. Selanjutnya pasukan merah ini kembali membersihkan di Pasar Dolok Masihul, sehingga lokasi tersebut menjadi tertata rapi dan bersih.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Serdang Bedagai, Panasean Tambunan mengatakan, pasukan merah saat ini berjumlah 30 orang melakukan kegiatan bersih-bersih di lokasi Pekan Dolok Masihul.

Dari lokasi pasar Pekan Dolok Masihul itu terdapat parit yang mulai tersumbat tanah. Kondisi tanah sangat tinggi nyaris menutupi saluran air hingga hal
ini menyebabkan terjadinya genangTeran air.

“Berkat pasukan merah Kabupaten Sergai selokan dan parit kini sudah di korek kembali, lokasi pajak kini sudah bersih disapu dan mulai tertata bersih”ucap Panasean. (MS6)


Baca Juga:   Ketua DPRD Medan Apresiasi Dwi Aprillia Harumkan Nama Kota Medan