mediasumutku.com | MEDAN – Sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Medan oleh KPK terus berlanjut pasca OTT Walikota Medan Dzulmi Eldin. Kali ini giliran Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Medan, Irwan Ibrahim Ritonga mendatangi kantor Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara di Jalan Abdul Haris Nasution, Medan, Rabu (30/10/2019).
Diketahui, Selasa (30/10/2019) sejumlah pejabat Pemko Medan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Kejati Sumut. Mereka diperiksa terkait OTT Walikota Medan Dzulmi Eldin.
“Iya benar pejabat Pemko Medan hari ini diperiksa KPK. Saya tidak mengetahui berapa jumlahnya,” kata Kasi Pemkum Kejati Sumut Sumanggar Siagian.
Mengenakan kemeja putih, mantan Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Medan itu keluar dari gedung Kejati Sumut sekitar pukul 11.50 WIB.
Namun, ia tidak banyak komentar. Irwan bahkan mengatakan hanya menemani teman.
“Saya hanya menemani teman. Saya tidak diperiksa,” katanya.
“Udah, saya tidak diperiksa. Saya hanya mengawani teman. Saya tak mau komemtar,” imbuhnya.[medanbisnis]