Mediasumutku.com | Medan – Pemerintah Kota atau Pemko Medan melalui BPBD Kota Medan dan tim personil gabungan selaku Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 masih terus melaksanakan Kegiatan Penyemprotan Cairan Disinfektan untuk Pencegahan Penularan Corona Virus Disease atau COVID-19.
Sebelum Kegiatan penyemprotan hari ini diawali Apel gabungan di Lapangan Benteng Medan dalam rangka Pelepasan Petugas Penyemprotan Cairan Disinfektan Kota Medan yang dipimpin langsung oleh Dandim 0201/BS Medan Kolonel Inf Roy Hansen J Sinaga, S.Sos., didampingi Kepala BPBD Kota Medan H. Arjuna Sembiring, S.Sos, Pasiter Kodim 0201/BS Medan Kapten Inf.R.Sembiring dan Kepala Dinas P2K Kota Medan Drs Albon Sidauruk, di Lapangan Benteng Medan, Jum’at (27/3/2020).
Kegiatan ini dibantu oleh pihak TNI dan POLRI yang dibagi menjadi 4 (empat) tim, diantaranya Kodim 0201 /BS dan Babinsa sebanyak 40 personil, Jajaran Polrestabes sebanyak 30 personil, Yon Armed Medan sebanyak 15 personil, Arhanud Medan sebanyak 16 personil, Yonzipur Medan sebanyak 16 personil, Dishub Kota Medan sebanyak 8 personil, Satpol PP Kota Medan sebanyak 25 personil dan Polsek Medan Baru. Sementara itu BPBD Kota Medan menurunkan sebanyak 65 personil untuk kegiatan ini dan jumlah keseluruhan sebanyak 200 personil.
Seusai apel, tim gabungan langsung bergerak konvoi menuju Universitas Sumatera Utara JI. Dr Mansyur Medan untuk melakukan penyemprotan cairan disinfektan. Penyemprotan dilakukan di gedung-gedung fakultas, bagian administrasi dan ruangan-ruangan kelas. BPBD Kota Medan bersama Dinas P2K Kota Medan juga melakukan penyemprotan cairan disinfektan menggunakan mobil P2K.
Tidak hanya kegiatan Disinfektan saja, pihaknya juga mensosialisasi kepada warga masyarakat bersama Dinas Kominfo Medan tentang bahaya virus COVID-19 di Dr. Mansyur dekat lingkungan kampus Universitas Sumatera Utara.
Langkah ini merupakan perhatian pemerintah kota medan sebagai upaya pemberian edukasi dan pencegahan serta percepatan penanganan terhadap Virus COVlD-19 di Kota Medan, kata Arjuna Sembiring.