Scroll untuk baca artikel
Berita Sumut

Polsek Perbaungan Tingkatkan Patroli Malam, Tindak Tegas Genk Motor dan Kejahatan Jalanan di Sergai

×

Polsek Perbaungan Tingkatkan Patroli Malam, Tindak Tegas Genk Motor dan Kejahatan Jalanan di Sergai

Sebarkan artikel ini

Serdang Bedagai –  Guna menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Perbaungan, Polres Serdang Bedagai (Sergai) semakin memperkuat intensitas patroli dan razia, khususnya di malam hari.

Fokus utama dari operasi ini adalah menindak tegas aksi genk motor serta berbagai bentuk kejahatan jalanan yang kerap meresahkan masyarakat. Langkah ini merupakan bagian dari strategi preventif untuk menciptakan rasa aman di kalangan warga.

Pada Sabtu, 5 Oktober 2024, dimulai pukul 23.00 WIB hingga selesai, tim gabungan dari Polsek Perbaungan dan Polres Sergai menggelar patroli intensif di sejumlah titik rawan kriminalitas.

Lokasi patroli mencakup Kelurahan Simpang Tiga Pekan, Jalan Pantai Cermin, kawasan pusat Kota Perbaungan, hingga perbatasan Pantai Cermin.

Kepala Kepolisian Sektor Perbaungan, AKP S. Gurusinga, SH, memimpin langsung operasi tersebut. Dalam pengarahan sebelum patroli, AKP Gurusinga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada saat berkendara, terutama pada malam hari.

Baca Juga:   Seorang Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Serdang Bedagai

Ia menekankan pentingnya melengkapi surat-surat kendaraan dan mematuhi standar keselamatan lalu lintas, seperti penggunaan knalpot yang sesuai peraturan.

“Kami mengimbau para remaja yang sering berkumpul hingga larut malam di pinggir jalan agar segera pulang ke rumah. Aktivitas berkumpul tanpa tujuan jelas bisa memicu potensi kejahatan, atau bahkan menjadi sasaran tindakan kriminal,” ujar AKP Gurusinga.

Selain menyasar aksi genk motor, patroli ini juga menargetkan pelanggaran lalu lintas, seperti pengendara sepeda motor tanpa surat-surat lengkap atau kendaraan yang tidak memenuhi standar keselamatan.

Salah satu fokus utama dalam razia ini adalah menertibkan knalpot “blong” yang suaranya dianggap mengganggu ketenangan warga.

Operasi ini melibatkan beberapa perwira tinggi Polres Sergai, di antaranya Kabag Ops Polres Sergai, KOMPOL Hendro Sutarno, SH; Kasat Pol Air, AKP P. Sitinjak; Kasiwas Polres Sergai, PTU E. Simanjuntak; serta sejumlah perwira lainnya, termasuk dari Sat Lantas dan Polsek Perbaungan. Kehadiran mereka memastikan pelaksanaan razia berjalan sesuai rencana dan tanpa hambatan.

Baca Juga:   Tindak Lanjuti Keluhan Masyarakat, Parlindungan Purba Antarkan Permohonan Masyarakat Ke Kantor PLN Helvetia

Selama operasi, aparat kepolisian juga aktif memberikan imbauan kepada warga agar lebih waspada terhadap tindak kriminal. Pengendara, terutama kaum perempuan, diminta untuk tidak mengenakan perhiasan yang mencolok saat berada di jalan raya, terutama pada malam hari, guna menghindari tindakan pencurian.

Selain itu, petugas juga meminta kelompok remaja yang berkumpul di area publik untuk segera membubarkan diri. Langkah ini diambil demi mencegah terjadinya keributan atau bentrok yang bisa berkembang menjadi kejahatan jalanan.

“Kami berharap masyarakat semakin peduli terhadap keselamatan diri sendiri. Mencegah diri dari tindakan yang memancing kejahatan adalah upaya yang sangat penting,” tutur KOMPOL Hendro Sutarno, SH, yang turut memberikan arahan kepada warga selama patroli.

Sepanjang berlangsungnya operasi, situasi di wilayah hukum Polsek Perbaungan relatif aman dan terkendali. Tidak ada insiden besar yang dilaporkan, dan aktivitas patroli berlangsung lancar.

Baca Juga:   Kajari Sergai Muhammad Amin Pimpin Sertijab Kasi Pidum

Polres Sergai memastikan kegiatan serupa akan terus dilakukan secara berkala sebagai upaya untuk menjaga keamanan di seluruh wilayah.

AKP Gurusinga menyampaikan bahwa operasi ini adalah langkah awal untuk menekan aksi genk motor serta bentuk kejahatan lainnya yang meresahkan warga. Dengan upaya preventif dan penindakan tegas, ia berharap masyarakat dapat merasa lebih aman saat beraktivitas, terutama di malam hari.

“Kami akan terus meningkatkan frekuensi patroli dan tidak akan segan menindak pelaku kejahatan jalanan. Namun, untuk mencapai lingkungan yang aman dan damai, kerjasama dari seluruh lapisan masyarakat sangat diperlukan,” pungkas AKP Gurusinga.

Operasi ini menegaskan komitmen Polres Sergai dalam menjaga ketertiban dan keamanan di tengah masyarakat, dengan harapan agar kejahatan jalanan dan aksi genk motor dapat ditekan seminimal mungkin.(Budi)