Scroll untuk baca artikel
HeadlineNasionalSumut

TMMD 108 Resmi Ditutup, Kapendam I/BB : TNI Tetap Aktif Atasi Kesulitan Rakyat

×

TMMD 108 Resmi Ditutup, Kapendam I/BB : TNI Tetap Aktif Atasi Kesulitan Rakyat

Sebarkan artikel ini

Mediasumutku.com | Medan – Pengabdian Tentara Nasional Indonesia atau TNI untuk rakyat, bangsa dan negara Indonesia masih tetap. Namun, Program TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke 108, telah selesai dan ditutup dengan adanya penyerahan Program Kerja TMMD kepada Pemerintah Daerah setempat untuk bisa digunakan dan dimanfaati warga.

Demikian hal yang disampaikan Kepala Penerangan Kodam atau Kapendam I/BB Kolonel Inf Zeni Djunaidhi, S.Sos, MSi, saat ditanyai wartawan mengenai program pelaksanaan TMMD ke 108 dilaksanakan diwilayah Kodam I/BB, di Media Center, Rabu (29/7/2020).

Menurut Kapendam, Pihak Kodam I/BB, secara resmi menutup program kegiatan TMMD ke-108 yang dilaksanakan di 8 Kodim yakni Kodim 0203/ Langkat, Kodim 0211/ Tapteng, Kodim 0303/ Bengkalis, Kodim 0301/ Pekan Baru, Kodim 0307/ Tanah Datar, Kodim 0316/Batam dan terakhir Kodim 0314/Indragiri Hilir sebagai Imbangan.

Baca Juga:   Wabup Sergai Sembelih 60 Ekor Lembu "Subsidi"

Dikatakan Kapendam I/BB, penutupan program TMMD sesuai intruksi dan arahan pimpinan dalam hal ini, Pangdam I /BB Mayjen TNI Irwansyah, untuk segera menutup program TMMD di setiap satuan tugas atau Satgas yang mengelar kegiatan TMMD dan diserahkan sesuai dalam berita acara penyerahan program kepada Pemda agar segera bisa digunakan untuk masyarakat luas.

Jadi, dengan adanya upacara penutupan sekaligus menandai berakhirnya program TMMD ke-108 ini dilaksanakan secara serentak di 8 wilayah Kodim jajaran Kodam I/BB, ujar Kapendam.

Menurut Panglima Komando Daerah Militer atau Pangdam I/BB bahwa selaku pimpinan Kodam I/BB maupun pribadi menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak terutama pemerintah daerah dan masyarakat atas segala dukungan sehingga dapat berjalan lancar dan mencapai target yang diharapkan.

Baca Juga:   Walikota Padangsidimpuan Gerak Cepat Bantu Anak Jangan Sampai Putus Sekolah

Pangdam I/BB, menyebutkan bahwa dalam pelaksanaan TMMD, para personil Satgas TMMD tetap mematuhi protokol kesehatan pelaksanaan merupakan wujud pengabdian TNI bersama kementerian dan lembaga negara lainnya untuk membantu mempercepat pembangunan di daerah demi tercapainya kesejahteraan bagi rakyat.

Pelaksanaan TMMD ke-108 ini diarahkan untuk mencapai sasaran pembangunan fisik dan non fisik dari segi pembangunan fisik beserta seluruh komponen masyarakat telah melaksanakan pembangunan infrastruktur pedesaan.

Pangdam I/BB berharap kepada masyarakat agar senantiasa menjaga dan memelihara hasil pembangunan fisik yang telah dibangun sehingga dapat bermanfaat dalam kurun waktu yang cukup lama bagi masyarakat.

Di samping program TMMD juga melaksanakan pembangunan non fisik berupa penyuluhan kesehatan tentang virus Corona, Penyuluhan bela negara dan wawasan kebangsaan, penyuluhan agama, pelayanan kesehatan, pertanian pendidikan, penyuluhan bahaya narkoba dan masih banyak lagi,” jelasnya.

Baca Juga:   Pelindo 1 Berpartisipasi Cegah Stunting di Belawan

Pangdam berpesan kepada masyarakat dan khususnya kepada anggota TNI pertama pertahankan kebersamaan dan kemanunggalan antara TNI dan rakyat yang telah dirasakan selama kegiatan. Kedua tingkatkan semangat untuk bekerja dan membangun bersama sebagai realisasi semangat gotong royong yang merupakan warisan asli bangsa Indonesia.

Dengan adanya program TMMD ini bisa memberi pengalaman tentang bagaimana prajurit itu bisa tampil dan mengambil bagian dari solusi dalam setiap kesulitan rakyat dan sekaligus memotivasi rakyat karena TNI lahir dari rakyat dan untuk rakyat, pungkas Pangdam.