Scroll untuk baca artikel
Sumut

Syamsul Batubara, Ketua MUI Sei Bamban Terpilih

×

Syamsul Batubara, Ketua MUI Sei Bamban Terpilih

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com| SERGAI- Berdasarkan hasil Musyawarah Daerah (Musda) IV, Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Sei Bamban yang digelar di Dusun 5 Desa Sukadamai Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, Rabu (13/1/2021), Syamsul Batubara terpilih sebagai Ketua MUI Kecamatan Sei Bamban, periode 2021-2025.

Musda ke IV mengusung tema “Menenguhkan peran MUI dalam membangun Sei Bamban yang moderat, toreran dan rahmatan Lil Alamin”.

Ketua Panitia Indra Gunawan, dalam laporan mengatakan, Musda IV MUI Kecamatan Sei Bamban bertujuan untuk memilih kepengurusan atau pimpinan MUI Kecamatan Sei Bamban masa khidmat 2021-2025, selain itu kita juga meminta pertanggungjawaban dari pengurus lama priode 2015-2020.

“Musda ini kita laksanakan atas perintah dari Dewan Pengurus MUI Kabupaten Serdang Bedagai, agar segera dibuat Musda karena kalau lewat dari bulan Januari maka secara undang undang, Dewan Pengurus MUI Kabupaten Serdang Bedagai akan menunjuk langsung mandat,”sebut Indra Gunawan.

Sementara itu, Ketua MUI Kecamatan Sei Bamban terpilih, Syamsul Batubara, mengatakan, dengan terpilih dirinya sebagai Ketua MUI Kecamatan Sei Bamban, diharapkan kedepannya selalu mengutamakan kebersamaan dalam mencapai tujuan.

“Berdakwah membenahi permasalahan yang ada di masyarakat khususnya di Kecamatan Sei Bamban. Ini adalah amanah yang berat, tapi kalau didukung oleh Ulama -ulama maka program- program akan berjalan.”papar Syamsul.

Saat ini MUI Kecamatan Sei Bamban perlu aksi -aksi yang ditunggu masyarakat dan masyarakat menanti langkah- langkah apa yang akan dilakukan MUI Kecamatan Sei Bamban nantinya,”pungkas Syamsul.

Adapun acara Musda IV ini turut dihadiri, Sekretaris DP MUI Kabupaten Serdang Bedagai,  Elmis, Ketua Panitia Indra Gunawan, Ketua MUI Kecamatan Sei Bamban Drs. Zainudin, Ketua BKPRMI Kecamatan Sei Bamban, Ridwansyah. Selain itu, hadir juga tokoh masyarakat dan lainnya. (MS10)

Baca Juga:   PNNB Kampung Salak Bertemu Walikota PSP