Scroll untuk baca artikel
HeadlineNasional

Penumpang Tanjungpinang-Batam Tak Sampai 300 Orang Per Hari

×

Penumpang Tanjungpinang-Batam Tak Sampai 300 Orang Per Hari

Sebarkan artikel ini

mediasumutku.com | TANJUNGPINANG – Pelabuhan Sri Bintan Pura tampang sepi dari penumpang. Bahkan presentasenya turun drastis dibanding hari biasa.

Menurut Kepala Seksi Keselamatan Berlayar KSOP Tanjungpinang, A Martawilaya, pada 7 Mei Km Sabuk Nusantara berlayar menuju Tarempa. Tanggal 18 Mei kembali ke Tanjungpinang.

Sedangkan tujuan Tanjungpinang – Batam masih tetap beroperasi meski armadanya sangat sedikit dan penumpangnya harus memenuhi syarat sesuai Surat Edaran Gubernur Kepri.

“Tujuan Batam hanya 4 kali pelayaran. Waktunya 09 : 30 Wib, 12:30 Wib, 15 : 00 Wib dan 17 : 30 Wib. Pola seperti ini akan tetap diberlakukan 06 Mei lalu sampai 17 Mei. Ini sesuai Surat Edaran Gubernur Nomor 460/SET-STC19/V/2021, ” jelasnya

Baca Juga:   3 Camat dan Puluhan Pejabat Administrasi Pemkab Serdang Bedagai Dilantik

Yayan, sapaan akrabnya, melanjutkan, pembatasan penumpang sudah dilakukan sejak masa pandemi, yakni sekitar 50 – 80 persen dari kapasitas kapal.

“Misalnya, kapasitas kapal 200 orang kita kasih 110 orang saja. Pada tanggal 6 – 7 Mei para penumpang yang melakukan perjalanan antar kota sangat turun drastis,” kata Yayan.

Dalam 4 trip saja cuma 100 an lebih yang melakukan perjalanan antar kota. “Artinya, sangat sepi, dan cuma satu armada yang beroperasi yaitu Kapal Oceana,” lanjut Yayan.

Sedangkan untuk lintas daerah sama sekali tidak ada yang beroperasi. Yang masih beroperasi hanya dalam wilayah Kepri seperti tujuan Tanjung Balai Karimun.